x

AKM atau Groza, Senjata Mana yang Lebih Mematikan di Free Fire?

Rabu, 13 Mei 2020 19:25 WIB
Penulis: Ester Marika | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Mari mengulas lebih dalam lagi masing - masing kekuatan yang dimiliki oleh senjata AK 47 & Groza di game eSports Free Fire.

INDOSPORT.COM - Sudah jadi rahasia umum kalau senjata AK adalah senjata andalan para pemain, baik di berbagai game jenis battle royale maupun di game eSports Free Fire. 

Selain senjata AK, disebut AK 47 di game Free Fire, ada juga senjata super dari AirDrop yaitu senjata Groza yang juga sama - sama menyakitkan. 

Baca Juga
Baca Juga

Meskipun keduanya berjenis AR dan sama - sama kuat, namun masing - masing memiliki daya pikat di hati para pemain. INDOSPORT coba mengulas lebih dalam lagi masing - masing kekuatan yang dimiliki oleh senjata AK 47 & Groza di game Free Fire.

Peluru

Dari segi peluru, baik senjata AK 47 maupun Groza sama - sama menggunakan peluru ini dengan jumlah tampung sebanyak 30 peluuru. Peluru berukuran 7,62 digadang - gadang jadi peluru paling menyakitkan yang bisa membuat orang langsung sekarat. 

Range

Untuk ukuran jarak tembak maka Groza lebih unggul, walaupun perbedaannya tidak signifikan. Karena Groza memiliki jarak tembak sejauh 75 berbeda tipis dengan AK 47 yang hanya sejauh 72. Maka, Groza sedikit lebih bisa diandalkan saat menembak jarak menengah.

Recoil

Kalau masalah recoil atau hentakan senjata jelas AK 47 yang jadi juaranya. Tapi, juara bukan berarti jadi yang terbaik, sebaliknya malah tingginya recoil akan membuat pemain kerepotan saat menembak. Maka akan lebih tepat menggunakan Groza yang hentakannya tidak setinggi AK 47.

Akurasi

Berbicara masalah akurasi, senjata Groza menawarkan tingkat akurasi sebesar 54 dan Ak 47 sebesar 41. Ini artinya, peluang pemain bisa menembak musuh lebih tepat sasaran apabila menggunakan senjata Groza dibanding senjata AK 47.

Baca Juga
Baca Juga

Melihat masing - masing kemampuan senjata yang sudah disebutkan sebelumnya, memang senjata Groza lebih uggul dari banyak hal. Namun, semuanya kembali lagi kepada kenyamanan pemain. Semakin nyaman kamu menggunakan senjata tersebut, akan semakin handal kamu menembak dan peluang mu booyah pun semakin besar. 

Tips dan TrikeSportsFree FireBerita eSports

Berita Terkini