Point Blank hingga COD, RRQ Endeavour Hijrah Lagi ke Valorant
INDOSPORT.COM - Sempat berpindah-pindah game, kali ini RRQ Endeavour akhirnya resmi menjajal game eSports teranyar, Valorant.
Sebagaimana diketahui, RRQ Endeavour adalah salah satu tim eSports berprestasi asal Indonesia, yang pernah menjadi juara dunia turnamen Point Blank pada 2017 lalu.
Namun seiring dengan perkembangan game mobile yang marak di dunia internasional, pada November 2019 lalu, RRQ Endeavour resmi hijrah ke game Call of Duty: Mobile.
Beberapa waktu menjajal game Call of Duty, RRQ Endeavour cukup diakui dan menjuarai beberapa turnamen lokal, salah satunya Toyota X Star8 CoD: Mobile Tournament 2019.
Namun, kiprah RRQ Endeavour tidak tercium di sepanjang tahun 2020. Kejutan justru hadir kala akun ofisial tim mengumumkan jika tim ini kembali hijrah ke game anyar.
Ya, RRQ Endeavour resmi menjajal game Valorant yang bergenre First Person Shoot. Game ini memang baru diluncurkan pada Juni lalu, dan mendapat reaksi positif dari fans.
Bahkan, dua pemain RRQ Endeavour paling legendaris, Nextjacks dan Frostmisty yang dijuluki sebagai Dewa AWP di game Point Blank, kini kembali ke tim sebagai pemain Valorant.
RRQ Endeavour juga masih diperkuat para pemain lawas, yakni Talent, KingLeo, dan Fire. Tentu soal chemistry bukan menjadi masalah di tim kebanggaan Indonesia itu.
Menarik untuk menanti kiprah tim legendaris, RRQ Endeavour dalam game anyar Valorant. Apakah Nextjacks mampu mempertahankan gelarnya sebagai Dewa AWP?