CEO EVOS Jadi Pemain di MPL Invitational, Netizen Singgung Kaesang
INDOSPORT.COM - CEO EVOS eSports, Ivan Yeo bakal 'turun gunung' sebagai pemain di ajang Mobile Legends Professional League Invitational, mulai 27 November nanti.
Jika sebelumnya pelatih EVOS Legend, Bjorn 'Zeys' Ong menjajal pengalaman sebagai pro player di MPL Invitational musim lalu, kali ini, CEO EVOS, Ivan 'ToxiCEO' Yeo yang akan tampil di Land of Dawn.
Sejatinya, ini bukan menjadi kabar baru bagi penggemar MPL MY/SG Season 6, sebab Ivan Yeo memang sudah terdaftar sebagai roster EVOS eSports di sepanjang gelaran musim lalu.
Namun, EVOS tidak sekalipun menurunkan Ivan Yeo alias ToxiCEO di MPL MY/SG S6. Tim asal Singapura itu lebih mengandalkan pemain berpengalaman seperti JPL, Aeon, Soul, Pokemon, dan Potato.
Kehadiran ToxiCEO dalam roster EVOS di MPLI musim ini lantas mencuri perhatian fans di kolom komentar akun Instagram @emak_moba, bahkan kerap dikaitkan dengan sosok Kaesang Pangarep.
"Ya kan sekalian promosi, kayak nggak tau aja sih, kayak Kaesang noh cuma numpang promosi," komentar dari akun Instagram @dika.rakha_.
"Dia kayak Bkent sama Rezim (Kaesang) di Genflix, jadi pelengkap doang mungkin, sekalian promosi," timpal @lit.af00.
"Gimmick doang, sama kayak Kaesang di Aerowolf," tambah pemilik akun @prastyo.1.
Kaesang Pangarep sendiri merupakan salah satu roster yang terdaftar di Genflix Aerowolf sejak MPL Indonesia Season 4, meski hingga kini ia belum pernah diturunkan di turnamen.
Sehingga, Kaesang Pangarep lebih banyak disibukkan dengan perannya sebagai pihak sponsor, dan juga beberapa kali bertindak sebagai streamer untuk Genflix Aerowolf.