x

ONIC Olympus Juara Free Fire Master League Season III, EVOS Tinggal Kelas

Senin, 22 Februari 2021 14:19 WIB
Penulis: Martini | Editor: Lanjar Wiratri
ONIC Olympus dan Red Bull Rebellion, serta tim Island of Gods (IOG) memastikan titel juara grup di ajang Free Fire Master League (FFML) Season III.

INDOSPORT.COM - ONIC Olympus dan Red Bull Rebellion, serta tim Island of Gods (IOG) memastikan titel juara grup di ajang Free Fire Master League (FFML) Season III. Nahas, EVOS Esports kini justru harus 'tinggal kelas'.

Sebagaimana diketahui, tiga juara grup dan tiga tim runner up di ajang Free Fire Master League (FFML) Season III akan langsung lolos ke babak grand final kompetisi Free Fire Indonesia Masters (FFIM) 2021 Spring.

Baca Juga
Baca Juga

Dari Grup A, ONIC Olympus, SES Mizu, dan Aerowolf Proteam sama-sama mengantongi satu Booyah, sebutan untuk kemenangan di game Free Fire, ketika menjalani laga pekan terakhir, Sabtu (20/02/21) malam lalu.

Namun, ONIC Olympus tidak tertandingi di puncak klasemen dengan koleksi 125 poin, sementara tim SES Mizu unggul tipis atas Aerowolf Proteam, sehingga mereka yang dipastikan lolos ke grand final FFIM 2021.

Sementara di Grup B, pertarungan sengit juga terjadi antara Red Bull Rebellion dan RRQ Hades. Hanya saja, tidak satu pun tim yang berhasil meraih Booyah dalam laga pekan terakhir, Minggu (21/02/21) malam.

Baca Juga
Baca Juga

Red Bull Rebellion akhirnya mengunci posisi puncak klasemen dengan capaian 116 poin, tentu sangat disesali oleh RRQ Hades yang sebelumnya rutin bertengger di puncak, dan kini finis di posisi runner up dengan 115 poin.

Grup C sebagai grup neraka, EVOS Esports, Island of Gods, dan Aura Esports berhasil mengantongi satu kali Booyah di final hari pertama, dan berlanjut di hari kedua, di mana Aura kian gemilang dengan dua kali Booyah.


1. EVOS Esports Tersisih

Evos eSports keluar sebagai juara Free Fire Indonesia Masters 2020 Fall.

Namun, hanya dua tim dengan poin tertinggi yang berhak melaju ke grand final FFIM 2021 mendatang, dan tim yang mendapatkan tiket itu adalah Island of Gods dan DG Esports. Baik EVOS maupun Aura tersisih di posisi ketiga dan keempat klasemen akhir Grup C.

Meski demikian, penggemar EVOS Esports tidak perlu khawatir. Sam13 dan rekannya masih punya kesempatan di babak playoff untuk menentukan apakah ia akan tampil di Free Fire Indonesia Masters 2021 atau tidak.

Babak playoff menuju Free Fire Indonesia Masters (FFIM) 2021 Spring akan digelar pada Sabtu (27/02/21) mendatang, live di kanal YouTube dan Facebook FF Esports ID.

eSportsEVOS EsportsBerita eSportsONIC Olympus

Berita Terkini