x

6 Cara Jadi Pemain Esports Free Fire untuk Pemula Bisa Pro

Rabu, 25 Agustus 2021 22:16 WIB
Editor: Isman Fadil
Game Free Fire.

INDOSPORT.COM - Bermain Free Fire tentu menjadi hal yang menyenangkan saat mengisi waktu luang. Sejatinya game yang dikembangkan oleh dikembangkan 111 Dots Studio ini agak sulit, karena kalian bakal melawan pemain-pemain lain dan bukan bot/komputer.

Industri esports yang kian berkembang juga jadi acuan hal bagi beberapa orang yang ingin menguji diri. Free Fire bisa jadi opsi karena akses yang terbuka dan memang tidak begitu eksklusif.

Saat ini popularitas Free Fire tidak main-main. Beberapa kali memecahkan rekor dunia, tentunya bukan hal sepele. 

Walaupun industri esports terbuka sangat luas, tapi bukan hal yang mudah. Ada banyak juga cara masuk ke ekosistem ini mulai dari jadi pemain sampai yang tidak secara langsung terlibat.

Baca Juga
Baca Juga

Berbicara mengenai pemain tentunya akan kita coba bahas kira-kira bagaimana cara jadi bagian skena pro atau esports sebagai pemain.

Melansir dari Esportsku, berikut INDOSPORT.com merangkum beragam cara yang mungkin bisa efektif kalian lakukan. Tentunya tidak mudah dan kalian harus tekun.

1. Aktif Bermain

Pertama-tama tentunya kalian harus aktif bermain. Dengan aktif bermain maka makin besar kemungkinan kalian bisa masuk sebagai pemain pro.

Dengan aktif bermain juga secara tidak langsung kalian bsia meningkatkan potensi bermain kalian. Hal ini karean team profesional juga mencari pemain yang jago juga.

2. Aktif Ikuti Kompetisi

Tidak hanya bermain biasa saja karena kalian juga harus aktif bermain di beragam kompetisi. Baik dari kompetisi kecil dan lokal, kalian pelan-pelan bisa naik level ke atas.

Dengan aktif di kompetisi, kalian juga memiliki pengalaman sehingga punya kesempatan lebih besar dilirik team professional. Cara ini mungkin yang paling umum dilakukan.

Baca Juga
Baca Juga

3. Mengikuti Lowongan Team Profesional

Nah, jika mungkin bermain di kompetisi bukan hal yang beruntung bagi kalian mungkin langsung coba tes ke team profesional bisa jadi hal yang baik.

Kalian bisa coba ikuti lowongan atau open recruitment yang dilakukan para team profesional. Mungkin dari tes tersebut kalian bisa mendapatkan slot bermain.
 


1. 4. Perluas Koneksi

Perayaan ulang tahun ke-4 Garena Free Fire.

Nah, mungkin ini akan terdengar aneh tapi terkadang dengan meningkatkan koneksi atau kenalan kalian, bisa jadi cara yang efektif nih. 

Kalian bisa coba aktif meningkatkan pertemanan kalian. Dengan memiliki banyak teman dan kenalan mungkin jalan kalian bisa lebih mudah.

5. Buat Nama Kalian Terkenal

Jika cara sebelumnya bukan metode favorit kalian, tentunya dengan meningkatkan popularitas kalian bisa jadi cara yang terbaik.

Kalian bisa lakukan ini dengan beragam cara. Misalnya dengan jadi content creator atau aktif di kompetisi dan rank.

6. Gunakan Nama yang Terbaik

Nah untuk menarik perhatian banyak orang, kalian juga bisa menggunakan nama keren free fire. Hal ini agar kalian lebih mudah dikenal banyak orang.

Nama yang unik membuat orang lebih mencolok. Untuk cara ini juga berpengaruh besar kepada kemungkinan kalian lebih dikenal dan ditarik team profesional.

Beberapa saran di atas mungkin bisa jadi hal yang kalian butuhkan ya untuk bisa bermain game Free Fire. Walau tidak mudah, kalian juga harus bersabar dan jangan mudah menyerah.

Tips dan TrikeSportsFree FireBerita eSports

Berita Terkini