Pelatih My Futsal Cosmo Beberkan Kunci Kemenangan atas Dekings

Minggu, 4 Februari 2018 21:22 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
 Copyright:

My Futsal Cosmo berhasil bangkit di laga kedua grup A di seri II Pro Futsal League (PFL) 2018 setelah sebelumnya kalah 1-7 dari SKN FC Kebumen. Pada laga melawan Dekings Bogor FC, Minggu (04/02/18) di GOR ITB Jatinangor, Sumedang, Cosmo berhasil menang dengan skor 4-2. 

Karenanya pelatih My Futsal Cosmo, Wahyu Trianto mengatakan hasil hari ini rupanya didorong oleh motivasi anak asuhnya untuk bangkit setelah hasil mengecewakan di laga kemarin. Meski demikian, ada hal yang harus dibenahi lantaran permainan tim dinilai belum stabil.

"Ini sebenarnya taktikal tidak terlalu berjalan baik tapi hasil kemarin membuat pemain pada ngotot walau ada beberapa yang disayangkan karena foul yang gak penting. Tim ini masih kurang stabil, harus kombinasi di latihan dan evaluasi mengenak kemistri untuk persiapan seri berikutnya," ujarnya.

© Federasi Futsal Indonesia
Wahyu Trianto Copyright: Federasi Futsal IndonesiaWahyu Trianto

"Tadi dibantu sama kemauan mereka (pemain) walau strategi yang kurang berjalan lancar. Pekan kedua evaluasinya adalah staf pelatih harus berusaha keras memacu pemain karena ada pemain muda dan senior untuk saling support, kalau strategi pekan pertama sudah bagus," sambung Wahyu.

Untuk menghadapi jadwal pekan ketiga atau seri III grup A yang baru akan berlangsung dua minggu mendatang, Wahyu Trianto mengatakan ada banyak hal yang perlu dibenahi. Satu yang paling utama dan menyita perhatian lebih tim pelatih adalah mengenai kekompakan, lantaran beberapa pemain dinilai belum sepenuhnya percaya pada kemampuan rekan setim.

© Instagram@My Futsal Cosmo
Pemain My Futsal Cosmo (kanan) berebut bola dengan pemain Dekings. Copyright: Instagram@My Futsal CosmoPemain My Futsal Cosmo (kanan) berebut bola dengan pemain Dekings.

"Kita harus benahi masih banyak ada defensifnya, dari permainan tim juga kerja sama sama krisis kepercayaan satu sama lainnya," tutupnya.

Dengan hasil satu kekalahan dan satu kemenangan di Seri II grup A PFL 2018 ini, My Futsal Cosmo tetap berada di posisi lima klasemen sementara dengan perolehan enam poin dari empat laga yang telah dijalanin. Sedangkan bagi Dekings Bogor FC, kekalahan dari Cosmo membuat mereka terlempar hingga ke peringkat keempat dengan raihan sembilan poin.