INDOSPORT.COM - Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI), Hary Tanoesoedibjo tengah berjuang agar Timnas Futsal Indonesia Putra dan Putri bisa berangkat ke SEA Games 2021.
Sebelumnya, Timnas Futsal Indonesia tidak masuk daftar cabang olahraga (cabor) yang didaftarkan untuk SEA Games 2021 di Vietnam. Hal ini sempat membuat masyarakat tanah air mengecam absennya Ardiansyah Runtuboy dkk.
Akan tetapi, pemerintah akhirnya hanya memberikan kesempatan kepada salah satu Timnas Futsal Indonesia untuk berangkat ke SEA Games 2021.
Hary Tanoesoedibjo menganggap hal ini tidak adil karena baik Timnas Futsal Putra atau Putri, keduanya layak untuk berangkat ke ajang olehraga bergengsi se-Asia Tenggara tersebut.
Informasi terbaru mengenai kabar tersebut diberikan oleh FFI melalui akun Instagram resminya pada Sabtu (16/04/22) kemarin.
"Dear Futsal Mania. Kami dari FFI menanggapi berita yang berkembang di penggemar Futsal terutama kejelasan Timnas Futsal Indonesia di ajang Sea Games," tulis FFI.
"Sampai saat ini pemerintah hanya memberikan salah satu timnas putra atau putri yang bisa berangkat ke ajang Sea Games 2022 di Vietnam nanti."
"Ketua Umum FFI Hary Tanoesoedibjo masih memperjuangkan meminta support pemerintah agar Timnas Putra dan Putri dapat berlaga di Vietnam," imbuhnya.