Keluhan Pelatih Jepang untuk Timnas Futsal Putri Indonesia
Timnas futsal putri Indonesia sedang dalam masa persiapan menuju Piala Asia atau AFC Women's Futsal Championship 2018 pada tanggal 2-12 Mei nanti.
25 pemain telah dipanggil menjalani pemusatan latihan di Purwokerto, Jawa Tengah dibawah komando pelatih anyar asal Jepang, Kensuke Takahashi.
1. Hal yang Perlu Dibenahi
Setelah menjalani latihan selama dua hari belakangan, sang pelatih pun membenerkan kendala utama yang dihadapinya. Kensuke Takahashi mengatakan jika kondisi fisik para pemain sangat kurang dan ditakutkan kalah saing dengan negara lain.
Oleh karena itu, tim pelatih akan fokus membenahi hal tersebut karena menjadi tantangan yang harus dilewati jika ingin membawa Timnas futsal putri Tanah Air berbicara banyak di level internasional.
"Kalau dilihat jujur sejauh ini di latihan tadi itu belum ada apa-apanya di level internasional. Pengalaman saya di Jepang, pemain putri lebih keras lagi latihannya. Kenapa begitu? karena dengan latihan keras, intensitas naik, stamina naik, nanti itu pengaruhnya besar di pertandingan," ujar Kensuke.
"Jadi ini tantangan bagi saya dan Timnas Indonesia untuk buat sejarah di turnamen selanjutnya," imbuhnya.
2. Minta Keseriusan Pemain
Kensuke juga tak lupa mengingatkan agar semua pemain yang dipanggil bisa serius menjalani latihan. Dirinya meminta pemain menganggap sesi latihan sebagai pertandingan sungguhan jadi harus mengeluarkan kemampuan terbaik.
3. Kurangnya Kerja Sama Tim
Pasalnya sejauh ini masih ada kesalahan dasar yang kerap dilakukan seperti transisi maupun kerja sama tim.
"Saya selalu harapkan yang terbaik, jadi pemain itu tidak melihat ini sebagai suatu latihan, tapi serius. Bayangkan (latihan) sebagai suatu pertandingan, jadi keluarkan kemampuan 110 persen," tegasnya.
"Saya melihat terutama masih ada kekurangan saat transisi, saat defense, dan kehilangan bola. Jadi begitu dapat bola langsung offense dan transisi diharapkan cepat," tutup mantan pelatih Bardral Urayasu itu.