Gegar Otak dan Batal jadi Pewaris, Kisah Putri Legenda WWE Mick Foley Jalani Pengobatan Ekstrem
INDOSPORT.COM – Putri legenda World Wrestling Entertainment (WWE) Amerika Mick Foley, Noelle Foley, menjalankan sejumlah perawatan ekstrem karena gegar otak saat latihan.
Noelle Foley adalah artis sekaligus putri seorang pegulat. Sejak kecil, dia sangat berharap meniru jejak ayahnya, dan dia bermimpi menjadi Juara Wanita WWE.
Melansir The Sun, segala usaha dilakukan Noelle Foley untuk bergabung dengan dunia gulat sekaligus mewujudkan impiannya.
Hanya saja saat getol latihan untuk menjadi pegulat professional, Noelle Foley mengalami gegar otak yang parah dan dia terpaksa mengalami sindrom pasca gegar otak atau Post-Soncussive Syndrome.
Sementara melansir The Sportster, sindrom pasca gegar otak yang dialami Noelle Foley, menyebabkan dia mengalami masalah pendengaran serius yang disebut Hyperacucis.
Kemudian Noelle Foley juga mengalami masalah serviks kranial, hingga masalah leher yang membuat ligament di lehernya sedikit longgar.
Beragam pengobatan pun dilakukan yang sekaligus mengubur mimpi Noelle Foley untuk mewarisi karier sang ayah sebagai legenda gulat WWE.
Usai tiga tahun menjalani perawatan cedera, pada 3 Juni 2022, Noelle Foley mengikuti tren sejumlah pegulat wanita yang memutuskan menjadi model dewasa OnlyFans.
Noelle Foley membuka OnlyFans yang berisi konten-konten seksi untuk membantu tagihan medis yang membengkak karena beragam pengobatan ekstrem.
Teranyar, model sekaligus putri legenda WWE Mick Foley itu pun diketahui baru saja menjalani pengobatan transplantasi sel punca atau yang dikenal dengan transplantasi sumsung tulang.
1. Jalani Transplantasi Sel Punca
Melansir instagramnya, putri legenda WWE Mick Foley, Noelle Foley baru saja menjalani transplantasi sel punca yang dikenal dengan transplantasi sumsung tulang.
Prosedur ini digunakan untuk mengobati penyakit darah seperti anemia aplasitk, kegagalan tulang belakang, kanker darah, dan untuk mengembalikan sel darah pada tubuh.
Dalam instagramnya yang diunggah pada Sabtu (14/01/23), Noelle Foley membagi foto saat dia berbaring di rumah sakit dengan senyuman manis.
“Prosedur sel punca berjalan lancar. Sekarang harus sembuh dan biarkan sel induk ini melakukan tugasnya,” tulis Noelle Foley.
Sejumlah doa pun dilontarkan netizen dengan membanjiri kolom komentar yang berharap kesembuhan pada Noelle Foley.
..
Ayah Noelle Foley, yakni Mick Foley adalah salah satu mantan pegulat WWE yang paling dicintai dengan kesuksesan besar dalam karier.
Memulai karier sejak 1983, Mick Foley dianggap sebagai pegulat yang memiliki karakter gila, psikopat dan suka merasakan sakit.
Diketahui bahwa Mick Foley sudah kerap kali terjatuh di atas paku payung, dilempar dengan tangga baja, dan beragam kejadian ekstrem lain.
Soal prestasi, Mick Foley menjadi peraih gelar pertama World Wrestling Federation (WWF) Hardcore Championship pada 1998.
Mick Foley juga menjadi pemegang empat gelar juara dunia (tiga WWF Championships dan satu TNA World Heavyweight Championship). Tak terhitung mengungkapkan betapa berprestasinya dia hingga disebut legenda WWE.
Sumber: The Sun