Sempat Dilamar, Diva WWE Nikki Bella Ngaku Trauma Pacaran dengan John Cena
INDOSPORT.COM – Diva WWE, Nikki Bella membongkar kisah lama percintaannya dengan sesama pegulat, John Cena di masa lalu.
Nama Nikki Bella dan John Cena tak bosan terus menjadi perbincangan hangat, mengingat kisah asmara antar keduanya yang melegenda beberapa tahun belakang.
Kedua pegulat jagoan WWE itu diketahui mulai berkencan pada 2012 silam. Bahkan hubungan asmaranya sempat berjalan serius.
Yakni keduanya bertunangan pada 2017 silam, di mana John Cena melamarnya secara langsung di atas ring dan disaksikan oleh jutaan penonton di seluruh dunia.
Momen tersebut terjadi saat tiba-tiba John Cena berlutut untuk melamar Nikki di ajang WrestleMania 33 pada 2 April 2017 silam.
Meski diriuhkan dengan teriakan penonton, namun Nikki mengaku bahwa sejatinya dirinya telah mengetahui bakal dilamar oleh pegulat yang menjadi aktor terkenal tersebut.
“Ada banyak spekulasi. Tapi ibunya duduk di barisan depan, itu momen pertama kali dia menghadiri acara gulat langsung dalam 16 tahun. Jadi saya seperti, 'Mungkin ada sesuatu untuk saya …',” ucap Nikki, dilansir dari The Sports Rush.
Keduanya pun berniat untuk membawa hubungan lebih serius yakni ke jenjang pernikahan, dan sudah dijadwalkan menikah pada 5 Mei 2018.
Namun sayang hubungan keduanya yang terkenal romantis itu harus gagal, tak lama setelah keduanya resmi bertunangan.
Nikki Bella sendiri sempat mengatakan bahwa dirinya cukup ‘kapok’ menjalani hubungan asmara dengan John Cena yang merupakan sesama pegulat WWE.
1. Kapok dan Trauma atas Perpisahannya dengan John Cena
Nikki Bella mengakui bahwa hubungan selama 6 tahun yang dijalaninya bersama John Cena dan kandas begitu saja rasanya amat menyakitkan.
Bahkan saudari kandung Brie Bella itu membutuhkan waktu untuk menerima kebenaran dan melanjutkan kehidupannya.
Ia juga sempat mengatakan rasanya sangat sulit untuk melepaskan mantan tunangannya, namun di sisi lain keputusannya untuk mengakhiri hubungan adalah hal yang tepat.
"Saya pikir banyak wanita yang merasakan hal serupa, 'Saya mencintai orang ini, tetapi saya tidak tahu apakah itu tepat untuk hidup saya,'" ucap Nikki.
"Tidak ada yang mengira saya akan melakukannya, tetapi itu sangat terpukul. Meskipun menyakitkan dan bahkan membuat trauma, saya tahu keputusan ini adalah hal yang tepat,” tambahnya.
Di sisi lain, John Cena lebih cepat move on alias berpaling dari masa lalu dengannya Nikki.
Ia diketahui telah menjalin hubungan dengan Shay Shariatzadeh dan menikah dengannya pada 2020.
Sedangkan Nikki membutuhkan waktu yang sedikit lebih lama untuk menyembuhkan luka di hatinya sebelum menjalin hubungan baru.
Kini Nikki Bella sudah resmi menikah dan menjalani hubungan yang bahagia dengan Atrem Chingvinstev selaku partner tarinya di ajang Dancing With The Stars pada 2022 lalu.