Jakarta Marathon 2016

Hujan Bukan Halangan Bagi Ribuan Peserta Jakarta Marathon 2016

Minggu, 23 Oktober 2016 08:43 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Galih Prasetyo
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ribuan peserta Jakarta Marathon 2016 saat melakukan start. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ribuan peserta Jakarta Marathon 2016 saat melakukan start.

Hujan mengguyur arena penyelenggaraan Jakarta Marathon 2016 sejak dini hari tadi. Namun antusias peserta tak berkurang meski cuaca tidak bersahabat.

Lima nomor lari diperlombakan dalam ajang lari maraton tahunan tersebut. Kelima kategori nomor lari itu adalah Marathon 42.195 kilometer, Half Marathon 21 kilometer, 10K, 5K, dan Maratoonz (khusus anak-anak).


Ribuan peserta Jakarta Marathon 2016 saat melakukan start.

16.000 peserta terhitung turut berpartisipasi di ajang Jakarta Marathon 2016. Para pelari yang telah bersiap sempat mencari tempat berteduh untuk menghindari hujan.

Namun kebanyakan dari mereka tetap memutuskan untuk melanjutkan lomba meski harus berbasah-basahan. Para peserta Jakarta Marathon terus memacuh peluh mereka di bawah rintik hujan.

Para peserta Jakarta Marathon 2016 tidak hanya dari atlet lari namun juga para artis ibu kota seperti Olivia Jensen, Dimas Seto, sampai Cawagub DKI Jakarta yang gemar olahraga lari, Sandiaga Uno. 


Aktris Olivia Jensen (kanan) terlihat ikut serta di Jakarta Marathon 2016.

Mandiri Jakarta Marathon 2016 membawa para peserta menikmati keindahan sejumlah tempat ikonik Jakarta, seperti Kawasan Kota Tua, Fatahillah Square, Gereja Katedral, Masjid Istiqlal, dan Bundaran Hotel Indonesia.

19