INDOSPORT.COM – Seorang kakek berusia 81 tahun, Chau Wai Chuen, asal Hong Kong, diketahui masih menjalani aktivitasnya sebagai atlet maraton, dengan resep bugar yang selali rutin ia lakukan.
Usia yang semakin renta tidak menghalangi Chau untuk aktif mengikuti berbagai turnamen lari. Bahkan terakhir kali dirinya mengikuti perlombaan maraton di Kejuaraan Atletik Hong Kong Masters pada Oktober 2018 lalu, di nomer 100m, 200m, 400m, 800m, 5.000m dan estafet 4x100m.
Banyak yang bertanya-tanya apa rahasia kakek tua ini bisa kuat menempuh lari jarak pendek hingga jauh dalam kariernya tersebut. Laman berita olahraga Vietnam Express mengungkapkan dalam wawancara mereka baru-baru ini, bahwa Chau hanya berjalan tanpa henti di tengah jalan.
“Saya tidak beristirahat,” katanya. “Ketika Anda berlari, jalankan saja. Pelatih saya sering berkata, ‘Anda kalah bila sudah sempat berhenti jalan’,” kata Chau menuturkan.
Chau baik ketika latihan maupun turnamen sering memaksanakan dirinya ke batas tertinggi. Selain itu modal kesabaran dan antusiasme juga menjadi kunci utama Chaeu agar kuat berlari dalam jarak jauh.
Kemudian dirinya menerapkan aturan tidak minum saat berlari. “Beberapa orang membawa botol air ketika mereka beroahraga, tetapi itu bukan kebiasaan baik," pungkasnya.
Di awal kariernya pada tahun 1979, ia mengalami kesehatan yang memburuk saat menjalani profesi sebagai sopir bus. Dia sering merasa pusing setelah terlalu lama duduk, dan mengalami masalah pernapasan. Ia pun menjadi mudah lelah di usianya yang baru menginjak 40 tahun saat itu.
Sejak saat itu ia rutin berlatih berlari seminggu sekali untuk memperkuat ketangguhan fisik dan mental. Ia pun mulai menemukan minat yang tinggi pada olahraga lari, dan kemudian bergabung dengan klub olahraga untuk membantunya bisa berpartisipasi dalam kompetisi.
Ikuti Terus Update Seputar Lari dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM