Komunitas Sehat

Perbedaan Berlari di Atas Treadmill dan di Luar Ruangan

Senin, 24 Desember 2018 22:03 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© piah.com
Ilustrasi Orang Berlari dengan Kaki Menghadap ke Atas Copyright: © piah.com
Ilustrasi Orang Berlari dengan Kaki Menghadap ke Atas
Tingkat Kebosanan dan Energi Saat Berlari

Lebih lanjut, kebosanan juga terkadang menghinggapi Anda yang berlari di atas treadmill, baik secara fisik maupun mental.

Fortune menjelaskan bahwa Anda harus meluangkan waktu tambahan di treadmill untuk menyesuaikan manfaat yang didapat saat berlari di luar ruangan.

“Anda tidak membangun kekuatan yang sama di dalam system musculoskeletal, karena platform treadmill relative lebih lunak,” katanya.

Bukit yang curam dan permukaan luar yang bervariasi sangat membantu untuk mengembangkan kaki dan pergelangan kaki, dan ini tidak dimiliki di papan treadmill. Hal terpenting yang dapat Anda lakukan saat berlari di treadmill adalah benar-benar menggunakan semua fitur di panel kontrolnya.

Cobalah simulasi beberapa bukit kecil pada interval yang berbeda, Hadley menyarankan, untuk melibatkan lebih banyak kaki Anda. Pelatih Bobby McGeere merekomendasikan untuk mengatur sedikit miring 0,5 hingga 1,5 persen untuk membantu mencapai tujuan itu.