Rahasia Lalu Muhammad Zohri Tampil Ganas di PON XX Papua Hingga Raih 2 Emas
INDOSPORT.COM - Faktor eksternal ternyata turut berpengaruh besar terhadap prestasi atlet. Hal itu yang dialami sprinter nasional, Lalu Muhammad Zohri dan beberapa atlet lain di Pekan Olahraga PON XX Papua.
Selama tampil di PON Papua, Lalu Muhammad Zohri dan beberapa atlet ternama seperti Emma Anita Christanti (Jawa Barat), Adi Muhadir dan Wahyu Setiawan (DKI Jakarta), Sudirman Hadi (Nusa Tenggara Barat) didukung sponsor lokal, 910Nineten.
910Nineten merupakan merek nasional yang fokus ke produk olahraga seperti pakaian, peralatan olah raga dan sepatu olahraga dengan kualitas terbaik.
Terbukti dukungan mereka membuat atlet bertanding dengan nyaman dan meraih prestasi.
"Apresiasi luar biasa kepada 910Nineten atas support yang telah diberikan, karena support 910Nineten juga, kami semua atlet disini termotivasi untuk memberikan yang terbaik untuk NTB," ujar Lalu Muhammad Zohri yang meraih emas di lari nomor 100 dan 200 meter putra.
910Nineten juga berkomitmen mendukung atletik nasional melalui kerjasama dengan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) Pusat dan Kontingen PASI Nusa Tenggara Barat (PASI NTB).
1. Dukungan Sejak 2 Tahun Silam
Sekretaris Umum PASI NTB, Agus Sukmayadi mengaku mendapat dukungan luar biasa dari 910Nineten selama 2 tahun untuk atlet, pelatih hingga official PASI NTB.
"Kami melihat PASI NTB merupakan salah satu wadah organisasi olahraga yang mumpuni, karena telah banyak mencetak atlet-atlet berprestasi, baik di skala Nasional, hingga Internasional," Anastasia Irene, selaku Co-founder dari 910Nineten.
Sementara itu, Sekretaris Umum PB PASI, Tigor Tanjung menyatakan kerja sama pihaknya dan 910Nineten, sesuai arahan Ketua Umum PB PASI, Luhut Binsar Pandjaitan yang merupakan Ketua Tim Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia.