Aksi Conor McGregor Bantu Petarung Difabel MMA Ini Patut Diacungi Jempol
Seorang atlet difabel asal Irlandia, Craig Rankin, memposting video dirinya sedang nge-gym di salah satu tempat pusat kebugaran ternama di Irlandia. Rankin mengalami penyakit Spina Bifida yakni suatu kondisi di mana kaki kanannya mengalami kelumpuhan.
Menariknya, saat latihan nge-gym, Rankin mendapat bantuan dari Conor McGregor. Hal ini diketahui dari akun Twitter pribadinya Craig Rankin.
Yesterday the best fighter on the planet @TheNotoriousMMA helped me get through 3500 metres doin so with the use of one leg he didnt have to give me guidance or help me but he did and I'm entirely grateful this is SBG I Will Always Be Okay❤#McGregor #UFC#DisabledAndProud#SBG pic.twitter.com/zz7BKITifF
— Craig Rankin (@TheHotWheels93) April 26, 2018
"Kemarin petarung terbaik di planet ini @TheNotoriousMMA membantu saya melewati 3500 meter. Dadi dengan menggunakan satu kaki, dia tidak harus memberi saya bimbingan atau membantu saya tetapi dia melakukannya dan saya sepenuhnya bersyukur." kicau Rankin.