13.7K

Petarung Wanita Juara UFC Berani Semprot dan Tantang Mike Tyson, Kenapa?

Sabtu, 27 Maret 2021 12:51 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Juara UFC wanita, Zhang Weili, mengungkapkan kekesalannya sekaligus menantang Mike Tyson untuk menjajal ajang MMA.

Zhang Weili (21-1-0) yang kini berstatus sebagai juara kelas jerami (women strawweight) UFC itu diketahui akan berhadapan dengan Rose Namajunas (9-4-0) untuk mempertahankan statusnya di UFC 261 yang berlangsung pada 24 April 2021 mendatang.

Banyak yang sudah memprediksi pertarungan akbar tersebut, termasuk Mike Tyson selaku legenda tinju kelas berat, yang juga menjadi pencinta olahraga MMA.

Dalam podcast-nya bernama Hotboxin, Si Leher Beton mengatakan bahwa Rose Namajunas akan mudah mengalahkan Zhang Weili di UFC 261.

Pendapat Iron Mike ternyata membuat Zhang Weili merasa cukup kesal, di mana ia langsung menyemprot Mike Tyson dengan mengatakan bahwa sang legenda tinju tak tahu apa-apa tentang dirinya dan menantangnya untuk mencicipi ajang MMA.

"Mike Tyson tidak berhak berkomentar karena dia tidak tahu apa-apa tentang MMA, dan juga tentang saya,” kata Zhang Weili, dilansir dari Sport Bible.

"Saya tidak akan terpengaruh dengan komentarnya, tetapi saya akan tetapi melakukan yang terbaik, dan saya sarankan Tyson untuk mencoba ajang MMA,” tambahnya.