Pamer Foto Patah Kaki, Cedera Petarung UFC Chris Weidman Bikin Ngilu

Rabu, 28 April 2021 16:03 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© USATSI
Petarung UFC, Chris Weidman. Copyright: © USATSI
Petarung UFC, Chris Weidman.

INDOSPORT.COM – Petarung UFC, Chris Weidman membuat ngilu para penggemarnya usai memamerkan foto patah kaki yang dialaminya di UFC 261.

Chris Weidman baru saja mengalami cedera paling mengerikan di UFC 261 atau bahkan sepanjang sejarah promotor MMA ternama di dunia tersebut saat melawan Uriah Hall yang hanya berlangsung dalam 17 detik.

Momen tersebut terjadi saat Weidman berinisiatif memberikan serangan terlebih dahulu dengan melakukan tendangan ke kaki kiri Uriah Hall menggunakan tulang kering kanannya.

Sontak kaki kanan Weidman pun langsung patah meski Hall tak melakukan apa-apa dan hanya menunjukkan kuda-kuda. Weidman pun langsung terkapar dan segera di bawa ke pusat medis sambil terlihat menangis kala ditandu.

Petarung veteran tersebut pun dilarikan ke rumah sakit setempat dan tak lama kemudian langsung naik meja operasi untuk menyatukan kembali tulangnya yang patah.

Usai menjalani operasi, Chris Weidman langsung memberikan kabar terbaru terkait kondisinya, di mana ia mulai berangsur membaik pasca operasi.