Jeka Saragih, Petarung Indonesia Pertama yang Selangkah Lagi Naik Oktagon UFC

Jumat, 19 Agustus 2022 21:15 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© UFC
Kemenangan KO Jeka Saragih atas petarung asal India, Pawaan Maan, di babak pembukaan ajang Road to UFC. Copyright: © UFC
Kemenangan KO Jeka Saragih atas petarung asal India, Pawaan Maan, di babak pembukaan ajang Road to UFC.
Jeka Saragih Siap

Sementara itu, ditemui di Jakarta, Jeka Saragih mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang didapat. Doa berjanji akan berlatih keras dan bisa memenangi laga Oktober nanti di Abu Dhabi. 

"Saya bersyukur sekali bisa mendapat kesempatan berlatih di Amerika dan bertekad memanfaatkan sebaik-baiknya. Saya fokus ingin membuktikan diri mampu merebut kontrak UFC dan membuat Indonesia bangga," ucap Jeka.

"Target saya mau yang terbaik lawan atlet Korea karena kita tidak bisa memprediksi soal pertandingan. Jadi hanya berdasarkan peluang di ring, tapi harus jeli cari peluang itu di laga nanti," tuntasnya.