Si Khabib Mini Kembali! Kini Dampingi Islam Makhachev vs Charles Oliveira di UFC 280
Sebelumnya Hasbulla Magomedov sendiri dikabarkan akan meneken kontrak dengan UFC selama lima tahun, banyak penggemar mengira bahwa Si Khabib Mini juga akan ikutan bertanding di arena octagon.
Sayangnya kerjasama antara Hasbulla dengan UFC tidak berkaitan pertarungan di oktagon melainkan kerja sama dalam bentuk promosi.
Kehadiran Hasbulla sendiri di UFC sangat membantu dalam segi promosi, bahkan sang bos UFC, Dana White mengaku menjadi penggemarnya karena unggahan videonya dengan Hasbulla menjadi sangat viral.
"Jadi saya akan memberitahu Anda sesuatu. Jadi video yang dia kirimkan mengatakan 'Dana White saya akan datang ke Abu Dhabi dan UFC',
"Jadi ketika saya mengunggah itu dengan saya berada di pesawat dan mengatakan,'Saya akan datang', itu adalah unggahan terbesar yang pernah saya lakukan," ucap Dana White.
"Saya memiliki 6,7 pengikut di Instagram dan 6,4 juta orang melihat video tersebut, bukankah itu sangat gila?!" pungkasnya.
Dana White sendiri tak cuma sekali ini bersinggungan dengan Hasbulla, beberapa kali di pagelaran berangka UFC keduanya sempat bertegur sapa.
Hasbullla sendiri seperti sudah dianggap sebagai salah satu bagian dari UFC karena beberapa petarung selain klan Khabib di UFC juga ikut menggemarinya.