x

Juara Kick Boxing asal Uzbekistan Tewas Usai Terlibat Tawuran

Rabu, 25 September 2019 22:28 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Yohanes Ishak
Muslimbek Omonov, petarung UFC asal Uzbekistan

INDOSPORT.COM – Juara kick boxing asal Uzbekistan, Muslimbek Omonov meninggal dunia usai mengalami cedera fatal setelah terlibat tawuran di jalanan Tashkent.

Kejadian tersebut terjadi setelah Omonov terlibat dalam pekelahian jalanan yang melibatkan dua kelompok yang berbeda di sebuah kafe lokal di Distrik Yunusabad.

Omonov langsung di bawa ke rumah sakit terdekat bersama dengan dua korban lainnya. Namun nahas, nyawanya tak bisa diselamatkan usai ia mengalami luka tusuk yang mengakibatkan dirinya tewas.

Baca Juga

Kabar duka yang berasal dari tewasnya petarung muda berusia 23 tahun itu pun telah dikonfrimasi secara resmi oleh Kementerian Dalam Negeri Uzbekistan.

Kementerian setempat pun langsung mengerahkan tim khusus untuk memulai investigasi kasus tawuran tersebut, sebagaimana dilansir dari laman Bloody Elbow.

Sebagai informasi tambahan, Omonov merupakan petarung profesional dengan rekor nilai 6-2. Ia juga sempat memenangkan medali emas di kejuaraan MMA Asia.

Baca Juga

Ini bukan pertama kalinya atlet olahraga tempur tewas karena pertengkaran hebat. Pada Agustus 2018, perkelahian terjadi antara petarung MMA berusia 25 tahun, Zhamshid Kenzhaev dan para penjaga di sebuah klub malam.

Ia akhirnya meninggal di rumah sakit setempat karena luka-lukanya. Empat penjaga klub dihukum dalam kasus ini, salah satunya dijatuhi hukuman 18 tahun penjara, dan tiga lagi hanya 5 tahun penjara.

UzbekistanMixed Martial Arts (MMA)KickboxingBerita OlahragaBerita Sport

Berita Terkini