x

Terjebak Lockdown, Petarung MMA Asal China Ini Banjir Sumbangan

Kamis, 26 Maret 2020 23:08 WIB
Penulis: Yosef Bayu Anangga | Editor: Prio Hari Kristanto
Petarung MMA asal China, Zhang Weili, terima sumbangan dari para penggemar setelah terjebak lockdown.

INDOSPORT.COM – Petarung MMA wanita kebanggaan China, Zhang Weili, terjebak lockdown di kota Las Vegas, Amerika Serikat, setelah gelaran UFC 248.

Zhang Weili kini menjadi kebanggaan publik China berkat penampilan gemilangnya di kancah UFC. Kesuksesannya di cabang olahraga tersebut bahkan memunculkan banyak penggemar baru UFC di dataran China.

Kesuksesan Weili itu pula yang membuat rekan-rekan senegaranya membanjirinya dengan sejumlah bantuan saat sang petarung diketahui terjebak lockdown di Las Vegas, Amerika Serikat.

Baca Juga
Baca Juga

Setelah gelaran UFC 248 awal bulan ini yang membuat namanya terkenal, Weili dihadapkan pada keputusan untuk kembali ke China atau bertahan di Las Vegas.

Karena masifnya penyebaran virus corona di negara asalnya, Weili pun memutuskan bertahan di Las Vegas. Meski situasi di kota tersebut lebih aman, keputusan pemerintah untuk melakukan lockdown membuat warga sipil kesulitan mendapatkan kebutuhan yang mereka perlukan.

Dilansir South China Morning Post, situasi tersebut kemudian memicu para penggemar Weili untuk mengirimkan sejumlah barang-barang kebutuhan yang bisa membantu sang petarung melewati masa-masa lockdown.

Barang-barang yang disumbangkan tersebut di antaranya masker, cairan pembersih tangan, obat-obatan tradisional China, sosis, dan yang terpenting adalah beras, yang keberadaannya mulai langka di Las Vegas.

“Saya sangat tersentuh. Di negara asing, saya bisa menerima perhatian dan bantuan dari teman-teman China. Saya belum pernah melihat hal seperti ini sebelumnya. Saya tidak bisa membeli beras, lalu mereka mengirimi saya beras. Saya khawatir kami tidak mempunyai periuk untuk menanak nasi, lalu mereka juga mengirimkan benda itu,” ungkap Zhang Weili.

Baca Juga
Baca Juga

Weili pun kemudian membalas bantuan yang diterimanya tersebut dengan mengingatkan para penggemarnya untuk menjaga kesehatan dan terus mengisolasi diri untuk mencegah penularan virus corona.

Weili sebelumnya terkenal setelah aksinya membuat ‘penyok’ lawannya, Joanna Jedrzejczyk dalam laga UFC 248 yang digelar 8 Maret lalu. Dalam pertarungan itu, Weili tampil ganas dengan menjatuhkan hantaman bertubi-tubi yang membuat wajah Jedrzejczyk benjol-benjol sehingga tampak seolah ‘penyok’.

Aksi tersebut menuai kekaguman dari Dana White, presiden UFC, yang menyebut duel itu sebagai pertarungan MMA wanita terbaik yang pernah ada. White bahkan menyebut Weili sebagai titisan Conor McGregor dan Ronda Rousey.

ChinaUltimate Fighting Championship (UFC)Dana WhiteJoanna JedrzejczykZhang Weili

Berita Terkini