Para pencinta olahraga umumnya gemar hadir di arena pertandingan untuk menyaksikan idolanya berlaga. Namun bagi para penonton beberapa turnamen olahraga ini, hadir langsung di bangku penonton menjadi simbol status dari kekayaannya.
Business Insider menghimpun beberapa acara olahraga berdasarkan daftar dari Wealth-X, yang menjadi tontonan wajib para tokoh-tokoh super kaya setiap tahunnya. Karena sifatnya eksklusif, beberapa harus menerima undangan khusus lebih dulu untuk datang. Bahkan ada kode busana tertentu bagi setiap tamu yang hadir.
Bila Anda menghadiri salah satunya, siapa tahu Anda bisa duduk di samping David Beckham, atau orang terkaya di dunia, Bill Gates. Berikut INDOSPORT rangkum lima event olahraga yang menjadi magnet bagi para miliuner dan tokoh-tokoh dunia.