Sempat Mogok Tiga Kali, LRT Tetap akan Digunakan Atlet di Asian Games 2018
Keberadaan LRT di palembang sendiri memang penting selama gelaran Asian Games 2018. Dengan kapasitas yang banyak, LRT bisa dimanfaatkan untuk mengangkut para Atlet setibanya di Bandara Sultan Mahmud Badarudin (SMB) II menuju wisma atlet Jakabaring Sport City Palembang.
Hal tersebut dibenarkan oleh pihak Bandara bahwa nantinya para Atlet akan menggunakan gerbong khusus yang steril dari penumpang umum.
"Rombongan atlet nanti akan diarahkan menggunakan LRT sekaligus untuk sosialisasikan LRT yang baru beroperasi," kata Koordinator posko transportasi Bandara Nur Muhammad melalui anggotanya Ngateman di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Selasa.
"Biasanya gerbong untuk para atlet akan disterilkan dari masyarakat sehingga tidak akan berbaur. Bila ini terjadi masyarakat akan kita arahkan untuk menaiki kereta selanjutnya," tambahnya.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbia Asian Games 2018 di INDOSPORT.