Kesalahan Yang Membuat Otot Tidak Terbentuk Walau Nge-Gym Gila-gilaan
Otot Anda perlu variasi dalam bergerak selama latihan. Jika Anda hanya melakukan latihan yang itu-itu saja dengan otot yang sama dan cara yang sama, pergerakan otot Anda akan terbatas.
Anda perlu ganti program latihan Anda setiap 6-8 minggu sekali. Untuk lebih menantang diri Anda sendiri, pastikan Anda juga melatih bagian otot yang masih lemah.
5. Kurang Istirahat
Jika Anda tidak cukup tidur dan melakukan olahraga terlalu sering atau tidak meluangkan waktu untuk istirahat di sela-sela olahraga, ini justru dapat menghalangi Anda untuk membentuk otot. Kurang tidur dapat meningkatkan kadar kortisol (hormon stres) di dalam tubuh. Hormon ini berdampak negatif pada pertumbuhan otot.
Coen S. Hewes, seorang personal trainer dan ahli gizi mengatakan bahwa untuk membentuk otot, tubuh perlu memecah serat di dalam otot dan kemudian akan tumbuh kembali lebih banyak atau dalam jenis serat otot yang berbeda.
Tanpa istirahat yang cukup, otot tidak punya waktu untuk memperbaiki kerusakan sel dan tumbuh lebih kuat. Maka, jangan lupa tetap istirahat supaya otot lebih cepat terbentuk.
Terus Ikuti Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT
Penulis: Muhammad Nabil.