5 Pion Dengan Kemampuan Paling Berguna Saat Pertempuran di Auto Chess

Senin, 19 Agustus 2019 18:20 WIB
Penulis: Prasetio Abdul Jabbar | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© kincir.com
Setiap pion dalam game eSports Auto Chess punya keunggulan dan kelemahan masing-masing. Copyright: © kincir.com
Setiap pion dalam game eSports Auto Chess punya keunggulan dan kelemahan masing-masing.

INDOSPORT.COM - Setiap hero atau biasa disebut pion pada game eSports Auto Chess memiliki skill yang berbeda-beda. Setiap skill tersebut memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing, tergantung kombo yang dimainkan.

Namun terdapat hero atau pion yang memiliki skill yang sangat berguna untuk tim saat pertarungan tim berlangsung. Oleh karena itu hero atau pion ini bisa dikatakan adalah hero atau pion wajib yang harus dimiliki oleh para player, apapun kombo yang mereka mainkan.

Berikut redaksi berita olahraga INDOSPORT telah merangkum 5 hero atau pion dengan skill yang paling berguna saat pertarungan tim berlangsung di game Auto Chess.

Pertama The Source. Walaupun skill dari The Source ini merupakan skill pasif, namun skill ini dapat merubah jalannya pertarungan, pasalnya bila skill pasif dari The Source ini keluar ia akan menambahkan efek regenerasi mana semua pion yang ada di atas papan kita. Kemampuan tersebut akan sangat membantu para hero atau pion carry.

Kedua Helicopter. Hero atau pion legendaris ini memang sudah tidak diragukan lagi skillnya, namun untuk mendapatkannya kita harus membayar cukup mahal dan juga pion ini baru keluar ketika player sudah berada di level tertinggi. Kemampuan memanggil roket yang dapat meledak dua kali itu menjadi serangan andalannya.

Ketiga Shining Dragon. Hero atau pion mempunyai serangan sihir yang bersifat area, meski ia tak sekuat Tortola Rider, skill dari Shining Dragon memiliki cooldown yang cukup singkat sehingga ia bisa menggunakan skillnya dengan cukup sering.

Keempat Pirate Captain. Hero atau pion satu ini adalah salah satu momok paling menakutkan di game Auto Chess, skill Ghost Ship milikinya dapat menyerang musuh dan menyebabkan efek stun pada lawan yang terkena serangan tersebut, terlebih lagi jangkauan area skill tersebut pun cukup besar.

Kelima God of Thunder. Hero atau pion yang baru saja ditambahkan pada bulan kedua di season 1 game Auto Chess ini memiliki kemampuan yang sangat luar biasa. Damage yang dihasilkan oleh pion ini sangat besar apalagi bila ia berkesempatan mengeluarkan skillnya sebanyak 2 kali.