Pernah Ditikung Kevin Sanjaya, Diam-Diam Verrel Bramasta Geluti Olahraga Bela Diri

Kamis, 3 Oktober 2019 06:25 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© May Rahmadi/INDOSPORT
Nikita Willy dan Verell Bramasta berpartisipasi sebagai bintang tamu di acara IIUSF. Kehadirannya menjadi daya pikat tersendiri bagi pengunjung yang hadir. Copyright: © May Rahmadi/INDOSPORT
Nikita Willy dan Verell Bramasta berpartisipasi sebagai bintang tamu di acara IIUSF. Kehadirannya menjadi daya pikat tersendiri bagi pengunjung yang hadir.

INDOSPORT.COM – Hubungan romantis dua selebriti papan atas, Verrel Bramasta dan Natasha Wilona memang diisukan telah berakhir, seiring kedekatan Wilo dengan pebulutangkis nasional Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Meski Kevin dan Wilona mengaku hanya sebatas teman untuk berkolaborasi dalam membuat konten Youtube, namun tak dapat disangkal jika Verrel sudah tak lagi menjalin hubungan kekasih dengan artis yang terpilih dalam 100 wanita tercantik di dunia itu.

Potret kebersamaan Verrel dan Natasha di media sosial telah dihilangkan, dan keduanya pun sudah tak pernah lagi muncul di layar kaca sebagai pasangan kekasih. Verrel kini lebih menyibukkan diri dengan membuat konten Youtube, dan membagikan aktivitasnya saat menggeluti sejumlah olahraga bela diri.

Melalui akun Instagramnya @bramastavrl, mantan kekasih Natasha Wilona ini seringkali membagikan foto tengah menjajal beragam aksi bela diri. Salah satunya adalah olahraga tinju alias boxing.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Verrell Bramasta Fadilla (@bramastavrl) on

Selain bermanfaat untuk membentuk otot lengan dan pundak, menekuni olahraga tinju juga berdampak pada kesehatan jantung. Selain itu, tinju atau boxing juga bisa dilakukan secara rutin untuk membakar lemak tubuh, sekaligus sebagai pereda stress.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Verrell Bramasta Fadilla (@bramastavrl) on

Verrel Bramasta juga kerap kali berkolaborasi dengan rekannya sesama selebriti untuk menjajal aksi beladiri gulat. Selain sebagai perlindungan diri, gulat juga diakui sebagai salah satu media untuk melatih mental, dan upaya untuk melatih keseimbangan tubuh.