INDOSPORT.COM - Pesta olahraga SEA Games Filipina resmi berakhir, Rabu (12/12/19) petang. Upacara penutupan sendiri berlangsung di Stadion Atletik, New Clark City.
Ribuan masyarakat antusias menyaksikan rangkaian acara di closing ceremony. Antrean mengular bahkan sudah terlihat sejak dua jam sebelum pelaksanaan upacara penutupan dimulai.
Opening performa dari Aeta Festival Dancers of Porac dan The Manila Concert Choir. Lalu juga drone show dengan menampilkan highlight We Win As One yang menjadi tema SEA Games kali ini.
Hadir pula PHISGOC Chairman, Alan Peter Cayetano dan Presiden Olimpik Komite, Abraham Tolentino. Dalam sambutannya, Alan bangga dengan penyelenggaraan SEA Games kali ini serta Filipina dan keberhasilan keluar sebagai juara umum.
"Terima kasih kepada semua pihak yang membantu lancarnya penyelenggaraan SEA Games. Sampai jumpa di Vietnam 2021," ungkap Alan Peter menutup sambutannya yang mendapat tepuk tangan dari ribuan masyarakat yang hadir.
Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bendera SEA Games dari Filipina ke Vietnam yang menjadi tuan rumah episode 2021 mendatang. Pesta kembang api dan penampilan Black Eyed Peas menutup rangkaian upacara penutupan.
Tuan rumah keluar sebagai juara umum dengan 149 emas, 117 perak, dan 121 perunggu. Sedangkan kontingen Indonesia harus puas menduduki posisi keempat dengan 72 emas, 84 perak, dan 111 perunggu.
Terima kasih Filipina, sampai jumpa Vietnam!