Indonesia Bidik Tuan Rumah Olimpiade 2032, Jokowi Bentuk Susunan Panitia

Kamis, 22 April 2021 15:35 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi). Copyright: © Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi).
Sejak Desember

Konon, Komite Olimpiade Indonesia dan IOC juga melakukan pembicaraan tertutup sejak Desember 2020 dan pada awal Februari lalu. Mereka telah memberikan pemaparan proposal konsep penyelenggaraan di depan Komisi Tuan Rumah Olimpiade Masa Depan, yang dipimpin Kristin Kloster Aasen.

Dalam pemaparan ini, KOI dapat dukungan dari Menteri BUMN sekaligus anggota IOC, Erick Thohir, serta Menparekraf, Sandiaga Uno, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, dan juga Ketua Kadin Roslan P. Roeslani.

Berdasarkan pemaparan tersebut, Komisi Tuan Rumah Olimpiade Masa Depan turut memberikan rekomendasi agar Indonesia melanjutkan ke fase dialog berkelanjutan, yang merupakan tahap kedua dari norma dalam memilih tuan rumah Olimpiade.