x

Imam Nahrawi Beri Tuntutan Konsep Pembukaan Asian Games 2018

Selasa, 26 Juni 2018 17:01 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Logo Asian Games 2018.

Asian Games 2018 akan digelar pada 18 Agustus mendatang dan Indonesia mendapat kepercayaan sebagai tuan rumah. Kota Jakarta dan Palembang dipilih untuk menyukseskan ajang tersebut.

Jelang hari pembukaan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi melihat langsung persiapan upacara pembukaan Asian Games 2018 di Lapangan ABC Senayan, Jakarta. Sebelumnya, Imam mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau Kompleks GBK.

Baca Juga

1. Menpora Memastikan

Menpora Imam Nahrawi melihat latihan persiapan upacara pembukaan Asian Games 2018 di Lapangan ABC Senayan.

Imam Nahrawi bukan tanpa alasan datang ke tempat tersebut. Dirinya ingin melihat dan memastikan secara langsung kalau upacara pembukaan Asian Games 2018 berlangsung aman.

"Saya datang ke sini untuk melihat dan memastikan semua persiapan berjalan dengan baik saat pembukaan nanti. Kita ingin saat pembukaan nanti memiliki semangat dan pertunjukkan yang luar biasa," kata Imam Nahrawi.


2. Beri Tuntutan

Menpora, Imam Nahrawi bersama presiden Madura United dan perwakilan Persija.

Selain itu Imam Nahrawi juga memberi tuntutan sekaligus harapan dalam konsep yang akan disajikan dalam pembukaan Asian Games 2018. Mengingat Asian Games 2018 akan kedatangan banyak tamu dari luar negeri.

"Pembukaan ini, diharapkan dapat mempromosikan kekayaan Bangsa Indonesia kepada masyarakat global," terang Imam Nahrawi.


3. Isi Seremoni

Koreografer Asian Games 2018, Denny Malik.

Seremoni pembukaan Asian Games 2018 akan menyuguhkan parade penari dengan kostum megah yang melibatkan kurang lebih 4.000 penari. Untuk tari-tarian INASGOC telah menggandeng koreografer Denny Malik dan Eko Supriyanto.

Pertunjukan nanti akan mengusung konsep tari-tarian khas Indonesia yang beragam. Selain itu keduanya menjanjikan pembukaan Asian Games 2018 berlangsung megah dengan konsep yang kekinian.

Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA.

IndonesiaAsian GamesAsian Games 2018Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora)Imam NahrawiMulti-EventMenpora

Berita Terkini