x

Kontingen Indonesia Targetkan 7 Besar Klasemen di Asian Para Games 2018

Rabu, 5 September 2018 07:22 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
Ketua INAPGOC, Raja Sapta Oktohari beserta jajarannya.

INDOSPORT.COM - Ketua NPC Indonesia Senny Marbun bicara soal target Indonesia di Asian Para Games 2018. Indonesia menargetkan masuk 7 besar klasemen. 

Sebagai tuan rumah Asian Para Games 2018, sudah tentu ada target yang ingin dicapai oleh pemerintah, INAPGOC, dan tentunya National Paralympic Committee (NPC) Indonesia. Khusus untuk target prestasi, Ketua NPC Indonesia Senny Marbun menjabarkan targetnya di acara Media Gathering Asian Para Games 2018, Selasa (04/09/18).

"Target kita untuk target medali, kita targetkan 16 sampai 17 medali emas, tapi semoga saja kita mencapai lebih dari target," kata Senny Marbun yang juga mantan atlet paralympic. 

Baca Juga

Senny Marbun juga menambahkan bahwa target tersebut tak muluk-muluk karena persaingan yang sangat ketat di Asian Para Games. 


1. 7 Besar Klasemen

Ketua INAPGOC, Raja Sapta Oktohari beserta jajarannya.

Lebih lanjut Senny Marbun yang mengukir namanya di FESPIC 1986 mengatakan target Indonesia adalah berada di 7 besar klasemen akhir perolehan medali Asian Para Games 2018.

Baca Juga

"Tidak perlu sombong, tapi bisa melesat naik peringkatnya. Kalau dulu di ajang ASEAN Para Games di Malaysia, saya bisa sombong target juara satu dan terwujud. Sekarang tidak bicara sombong tapi bisa melesat, atau kalau kata Presiden Jokowi, kepeleset tapi ke atas," kata Senny Marbun disambut gelak tawa awak media. 

Ikuti terus berita sepak bola dan olahraga lain serta serba-serbi Asian Para Games 2018 hanya di INDOSPORT

Asian Para GamesNational Paralympic CommitteeAsian Para Games 2018

Berita Terkini