Jenis-jenis Olahraga yang Dapat Dilakukan bersama Orang Terkasih
INDOSPORT.COM - Apa yang biasa anda lakukan untuk menghabiskan waktu bersama orang terkasih? mungkin bisa dengan pergi menonton atau tempat rekreasi. Tetapi pernahkah terpikir jika waktu bersama orang yang kita kasihi bisa kita habiskan dengan berolahraga?
Orang-orang yang kita kasihi tidak melulu soal pacar, istri, atau gebetan. Jauh dari pada itu orang yang seharusnya sangat kita kasihi adalah keluarga, seperti kutipan terkenal yaitu harta yang paling berharga adalah ‘keluarga’ dalam serial Keluarga Cemara.
Tak bisa dipungkiri kalau semakin kita sibuk dengan pekerjaan, waktu yang dihabiskan bersama keluarga sangatlah jarang. Oleh karena itu, waktu luang untuk keluarga sangatlah mahal harganya karena jarang terjadi.
Salah satu cara untuk membuat waktu bersama keluarga menjadi sangat berarti meski itu tidak banyak adalah dengan berolahraga. Seperti yang kita tahu, dengan berolahraga, badan menjadi sehat dan membuat keluarga menjadi lebih erat dari biasanya, lantas olahraga apa sajakah yang bisa dilakukan bersama keluarga?
Berikut INDOSPORT rangkum dalam olahraga-olahraga yang bisa dilakukan bersama keluarga.
1. Lari Pagi
Jenis olahraga yang satu ini adalah salah satu yang paling menyenangkan jika dilakukan bersama orang yang kita kasihi. Satu hal yang paling penting mengenai keuntungan lari pagi adalah dapat dilakukan secara gratis.
Dengan lari pagi, jantung menjadi lebih sehat karena terlatih untuk berpacu saat berlari dan dapat membakar lemak yang dapat menyebabkan jantung koroner. Lari pagi juga baik untuk paru-paru menjadi lebih bersih dengan menghirup udara bersih tanpa polusi.
Bersepeda
Olahraga yang satu ini perlahan mulai populer lagi dengan banyaknya orang perkotaan yang saat ini mulai bersepeda lagi. Dengan bersepeda bersama keluarga, setiap anggota keluarga dapat saling bercengkrama dengan santai sambil menikmati alam sekitar.
Di beberapa tempat wisata bahkan ada yang menyediakan jasa penyewaan sepeda serta lintasannya. Sehingga jika anda tidak memiliki sepeda, masih dapat diakomodasi olahraga yang sangat sehat ini.
2. Berenang
Inilah jenis olahraga yang kabarnya dapat membakar lemak dalam tubuh karena semua anggota tubuh harus aktif bergerak di dalam air. Berenang merupakan olahraga yang sangat baik dilakukan bersama dengan keluarga.
Anda bisa mengunjungi berbagai tempat wisata yang menyediakan kolam renang untuk keluarga. Bermain-main dengan air juga dapat menghilangkan rasa penat dari rutinitas bekerja seharian tanpa henti.
Bermain bola besar
Olahraga yang dimaksud adalah yang menggunakan bola-bola besar seperti basket, sepak bola, dan voli. Bersama keluarga, tidak perlu untuk sampai bermain tim semisal sepak bola yang membutuhkan 22 orang kecuali Anda berada dalam keluarga yang sangat besar.
Olahraga bersama keluarga bisa dilakukan dengan latihan menembak baik itu di basket maupun sepak bola. Siapa tahu anak Anda yang sudah dilatih untuk olahraga, ternyata memiliki bakat terpendam untuk menjadi atlet profesional.
Bulutangkis
Olahraga yang satu ini adalah yang paling dibanggakan Indonesia jika berbicara mengenai pentas dunia. Bulutangkis bersama keluarga akan sangat menyenangkan dilakukan bersama keluarga karena hanya dibutuhkan jumlah pemain yang sedikit untuk memainkannya.
Bulutangkis merupakan jenis olahraga yang dapat mengasah ketangkasan serta melatih otot tangan dan kaki. Satu hal positif yang lain, anak Anda yang dilatih dengan bulutangkis bisa saja dapat menjadi atlet profesional di masa mendatang.
3. Outbond
Permainan outbond bisa menjadi olahraga yang sangat menyenangkan dilakukan bersama dengan keluarga. Permainan ini bisa melatih otot, keseimbangan tubuh, keberanian, serta mempererat kerja sama dalam keluarga.
Berbagai aktivitas outbond yang dapat dilakukan seperti memanjat jarring, meniti balok, melewati jembatan yang tinggi, dan flying fox. Pada akhirnya itu akan membuat waktu Anda bersama keluarga menjadi lebih menyenangkan.
Olahraga di Pusat Kebugaran
Di zaman sekarang, olahraga di pusat kebugaran atau gym menjadi salah satu kebudayaan yang sering dilakukan. Alasannya adalah tidak ada waktunya untuk melakukan olahraga di daftar yang sebelumnya.
Nyatanya dengan berada di pusat kebugaran, waktu bersama keluarga juga akan lebih menyenangkan. Selain tubuh menjadi sehat, hubungan harmonis bersama keluarga juga akan tetap terjaga dengan waktu yang hanya sebentar di pusat kebugaran.
Ikuti Terus Berita Tips & Trik dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM