Mengejutkan! Ini 3 Gerakan Rahasia Senam Yang Bikin Perut Langsing Secara Alami
INDOSPORT.COM - Memiliki perut ideal tentu menjadi impian bagi seluruh manusia, terkhusus bagi para wanita yang ingin selalu tampil sempurna dihadapan publik.
Dengan maraknya makanan cepat saji yang mengandung cukup banyak lemak dan karbohidrat, membuat para wanita sulit menghindari resiko kegemukan.
Meski banyak cara yang dapat ditempuh untuk kembali meraih bentuk tubuh yang ideal, namun beberapa metode yang tersedia kerap kali menyulitkan dan bahkan memberikan dampak lebih buruk kepada tubuh.
Salah satu cara yang terbilang cukup ampuh dan terhitung alami dan sehat, adalah dengan melalukan olahraga rutin setiap hari serta diimbangi dengan makanan yang bergizi.
Namun ternyata, tak semua olahraga dapat mengecilkan perut secara alami malah beberapa aktivitas fisik malah memberikan efek cedera yang cukup serius.
Kini dengan majunya perkembangan teknologi, terungkap beberapa gerakan senam rahasia yang mampu mengecilkan perut secara alami, dan berikut tim Indosport.com coba merangkumnya.
1. Side plank
Gerakan pertama adalah Side plank, yang meruapakan gerakan termudah dan mungkin dapat dilakukan saat waktu senggang setelah pulang kerja maupun liburan.
Cara melakukanya pun cukup unik, dimana anda akan ditantang untuk menopang berat badan dengan dua titik saja, yakni kaki dan siku.
Cara melakukannya:
Posisi siku tepat berada di bawah bahu dan lengan tegak lurus dengan tubuh Anda.
Luruskan kaki Anda dan tumpuk keduanya. Atau Anda bisa juga menempatkan satu kaki lebih ke depan daripada kaki sisi lainnya.
Kontraksikan otot perut Anda dengan mengangkat pinggul yang masih menempel dengan lantai sampai tubuh benar-benar terangkat dan lurus dari bahu hingga kaki.
Tahan posisi menahan pinggul di atas selama 30-45 detik. Kemudian turunkan kembali, dan ulangi beberapa kali.
Ulangi pada sisi sebaliknya.
2. Lying leg raise
Gerakan kedua juga terbilang sangat mudah dan murah dilakukan, dimana gerakan ini hanya dilakukan dengan cara tiduran telentang di atas matras dan anda harus bisa menaikkan kaki ke atas tanpa menekuknya.
Cara melakukanya.
Berbaring telentang di atas matras dengan kedua tangan di kedua sisi kanan dan kiri. Telapak menghadap ke lantai.
Kemudian arahkan jari tangan Anda terbuka ke luar sambil mengangkat kedua kaki ke atas.
Naikan kaki hingga tubuh membentuk sudut 90 derajat dengan lantai. Ketika mengangkat kaki, jangan sampai lutut menekuk!
Tahan pose ini selama beberapa detik.
Perlahan turunkan kaki Anda ke lantai.
Ulangi gerakan ini sebanyak 2-3 set dengan pengulangan 10 kali tiap setnya.
3. Bicycle crunches
Gerakan terakhir terbilang unik dan mengasikan, dimana kita seolah bermain namun terbukti ampuh dalam mengecilkan bentuk perut serta menghilangkan lemak membandel.
Gerakan ini mirip dengan orang naik sepeda yang perlu mengayuh dengan kaki kanan dan kiri. Bedanya, gerakan ini dilakukan sambil telentang dan kaki di udara.
Begini cara melakukannya:
Berbaring telentang di atas matras.
Letakkan tangan Anda untuk menopang kepala seperti gambar di atas.
Posisi kepala sedikit meringkuk ke depan, tidak menempel ke matras. Kira-kira sekitar 45 derajat tingginya dari lantai.
Untuk posisi kaki, angkat kaki tinggi ke atas hingga membentuk sudut sekitar 45 derajat dari lantai.
Putar tubuh bagian atas ke kanan dan kiri dengan posisi kepala mengikuti arahnya.
Ketika Anda menengok ke sisi kanan, kaki kiri ditekuk hingga menempel siku. Kemudian luruskan kembali.
Lakukan secara bergantian berulang-ulang.
Terus Ikuti Update Berita Olahraga Tips dan Trik serta Seputar Sepak Bola Indonesia di INDOSPORT.COM