x

5 Olahraga yang Bisa Meningkatkan Teknik Bercinta untuk Pria

Rabu, 9 Januari 2019 18:11 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Yohanes Ishak
Ilustrasi olahraga joging.

INDOSPORT.COM - Selain membantu membuat kesehatan menjadi prima, melakukan olahraga yang tepat dapat membuat seorang pria memiliki teknik bercinta yang lebih baik.

"Berolahraga tiga hingga empat kali seminggu dapat membantu teknik, fleksibilitas, dan daya tahan seksual Anda," kata seorang ahli fisiologi olahraga dan pelatih pribadi untuk American Council on Exercise, Pete McCall.

Seperti dikutip dari laman Everyday Health, berikut 5 jenis olahraga yang direkomendasikan McCall bagi para pria yang ingin memiliki hubungan seks berkualitas.

Baca Juga

1. 1. Angkat Beban

Ilustrasi angkat beban.

Menurut McCall, mengangkat beban ternyata menyebabkan tubuh memproduksi testosteron, yang merupakan prekursor utama untuk dorongan seksual pria, namun lakukan dengan intensitas singkat.

Tunjang latihan ini dengan melakukan gerakan push-up, dan sit-up yang bisa memperkuat otot bahu, dada, dan perut, yang banyak berperan selama melakukan hubungan seksual.


2. 2. Kegel

Salah satu gerakan olahraga workout.

Gerakan senam kegel sangat membantu daya tahan dan kontrol tubuh pria karena mampu dengan mengencangkan otot pubococcygeus (PC), yang memungkinkan Anda menghentikan aliran urin.

"Pria dapat menggunakan gerakan dari senam kegel untuk menunda ejakulasi dengan mengontraksikan otot-otot ini tepat sebelum orgasme," kata McCall.

Dalam melakukan latihan kegel, mulailah dengan menghentikan aliran urin ketika sedang kencing. Ini membuat Anda berlatih menggunakan otot PC.


3. 3. Yoga

Pria sedang melakukan gerakan yoga

Berlatih yoga akan memberikan Anda kemampuan mencoba posisi baru dengan pasangan untuk mencapai kenikmatan maksimal dalam melakuan hubungan seksual. Beberapa ahli mengatakan yoga juga dapat meningkatkan stamina.

"Yoga akan membantu fleksibilitas Anda, yang dapat menghasilkan seks yang lebih baik,” kata McCall. Ia rekomendasikan pose yoga yang meningkatkan otot panggul, seperti Pose Busur, Pose Merak (Elbow Balance), dan Shoulder Stand.


4. 4. Jalan Cepat

Pria tengah melakukan olahraga jalan cepat

Dalam sebuah penelitian terhadap 31.000 pria di atas usia 50 tahun, para peneliti Harvard menemukan bahwa mereka yang rutin melakukannya memiliki risiko disfungsi ereksi 30 persen lebih rendah.

"Berjalan cepat, berlari, dan aktivitas aerobik lainnya membantu melancarkan aliran darah dan mencegah serangan jantung," kata McCall. "Mereka menjaga pembuluh darah Anda bersih."

Hasilnya Anda bisa lebih kuat dan ereksi lebih lama. Kegiatan yang penuh semangat, seperti berlari dan jalan cepat, juga melepaskan endorfin yang membuat Anda rileks hingga dapat meningkatkan kinerja seksual.


5. 5. Berenang

Pria sedang berenang

Dalam penelitian lain terhadap 160 perenang pria dan wanita, perenang berusia 60-an melaporkan kehidupan seks mereka sama dengan responden lain yang berusia 40-an.

"Berenang setidaknya 30 menit tiga kali seminggu akan meningkatkan daya tahan seksual," kata McCall. Berenang juga bisa menurunkan berat badan sehingga Anda akan tampak lebih menarik di depan pasangan.

Ikuti terus berita olahraga tips dan trik di INDOSPORT.COM

YogaTips BugarSeksTips dan TrikSenam KegelPasukan Sehatidsbackup

Berita Terkini