x

Imam Nahrawi Mundur, Sesmenpora Gatot Dewa Broto Tak Mampu Bendung Air Mata

Kamis, 19 September 2019 17:39 WIB
Penulis: Shintya Maharani | Editor: Lanjar Wiratri
Sekretaris Kemenpora RI, Gatot S Dewa Broto mengeluarkan air mata dan mengaku bersedih dengan mundurnya Imam Nahrawi dari jabatannya sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia.

INDOSPORT.COM - Gatot S Dewa Broto selaku Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Sesmenpora RI) menjamin bahwa pekerjaan rumah Kemenpora sepeninggal Imam Nahrawi akan baik-baik saja. Meski di satu sisi Gatot nampak sangat bersedih bahkan meneteskan air mata usai Imam resmi mundur sebagai Menpora.

Hal tersebut ia utarakan saat ditemui pada Kamis (19/09/19) di Gedung Kemenpora RI, Jakarta.

Baca Juga

"Bagusnya beliau adalah sudah meletakkan pondasi kemandirian untuk para stafnya dan sistem tersebut sudah jalan," ujar Gatot.

Terutama soal SEA Games 2019, Gatot mengungkapkan bahwa semuanya sudah dipersiapkan dengan baik dan tidak akan terganggu dengan adanya kekosongan posisi Menpora saat ini usai ditinggal Imam Nahrawi.

"Lalu soal persiapan tidak SEA Games tidak akan terganggu, tinggal nunggu November saja. Semua persiapan sudah dilakukan," tambahnya.

Baca Juga

"Kami juga sudah saling bertemu dengan cabor yang akan turun, dan Pak Imam Nahrawi sebelumnya juga sudah meninjau pelatnas," beber Gatot.

Ketika ditanya lebih lanjut soal mundurnya Imam Nahrawi dari jabatan yang sudah diemban selama 4 tahun 11 bulan ini, tiba-tiba air mata Gatot tidak terbendung lagi. Gatot memang sudah mendampingi Imam Nahrawi selama beberapa tahun.

Baca Juga

"Secara pribadi, saya sangat sedih, sedih sekali," tutup Gatot.
 

Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora)Imam NahrawiGatot S Dewa BrotoMenpora

Berita Terkini