x

Jadwal Lengkap Wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo Pekan Ini

Jumat, 23 Juli 2021 09:31 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari

INDOSPORT.COM - Berikut jadwal lengkap wakil Indonesia di berbagai cabang olahraga Olimpiade Tokyo 2020 pekan ini.

Hajatan Olimpiade Tokyo resmi bergulir pada Jumat (23/07/21), ditandai dengan upacara pembukaan yang dijadwalkan pada pukul 20.00 JST atau 18.00 WIB.

Dihelat dalam situasi pandemi, tentu suasananya bakal sedikit berbeda. Untuk perwakilan kontingen parade saja benar-benar dibatasi.

Indonesia pun diketahui mengirim 10 defile yang terdiri dari atlet dan pelatih.

Baca Juga
Baca Juga

Mereka yang berangkat untuk parade adalah para atlet dan pelatih cabang olahraga yang tidak memiliki jadwal ketika upacara pembukaan berlangsung.

Namun secara keseluruhan, Indonesia punya 28 atlet yang akan berjuang di pesta akbar empat tahunan ini, didominasi cabang olahraga bulutangkis. Langsung saja, berikut jadwal wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 pekan ini.

Angkat Besi

Eko Yuli Irawan (61 kg Putra), Deni (67 kg Putra), Rahmat Erwin Abdullah (73 kg Putra), Windya Cantika Aisah (49 kg Putri), dan Nurul Akmal (+87 kg Putri)

Baca Juga
Baca Juga

Sabtu, 24 Juli 2021

07.50 WIB - Grup B 49 kg Putri

11.50 WIB - Grup A 49 kg Putri (perebutan medali)

Minggu, 25 Juli 2021

09.50 WIB - Grup B 61 kg Putra

09.50 WIB - Grup B 67 kg Putra

13.50 WIB - Grup A 61 kg Putra (perebutan medali)

17.50 WIB - Grup A 67 kg Putra (perebutan medali)


1. Jadwal Bulutangkis dan Dayung

Pebulutangkis Indonesia, Jonatan Christie.

Bulutangkis

Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti

Sabtu, 24 Juli

Ganda Putri

07.00 WIB - Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Chow Mei Kuan/Lee Men Yean

Tunggal Putra

09.00 WIB - Jonatan Christie vs Aram Mahmoud

Ganda Campuran

09.40 WIB - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Simon Wing Hang Leung/Gronya Somerville

Ganda Putra

10.20 WIB - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ben Lane/Sean Vendy

Ganda Putra

16.00 WIB - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura

Minggu, 25 Juli 2021

Tunggal Putri

08.00 WIB - Gregoria Mariska Tunjung vs Thet Htar Thuzar

Tunggal Putra

11.20 WIB -Anthony Sinisuka Ginting vs Gergely Krausz

Ganda Campuran

11.20 WIB - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje

Dayung

Melani Putri dan Mutiara Putri (Lighteweight Double Sculls Putri)

Sabtu, 24 Juli 2021

08.50 WIB - Heat Lightweight Double Sculls Putri

Minggu, 25 Juli 2021

08.20 WIB  - Repechage Lightweight Double Sculls Putri


2. Jadwal Lainnya

Atlet menembak putri Indonesia, Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba.

Menembak

Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba (Air Riffle 10 m Putri, Rifle 3 Positions 50 m Putri)

Sabtu, 24 Juli 2021

06.30 WIB - Kualifikasi Air Rifle 10 m Putri

08.45 WIB - Final Air Rifle 10 m Putri

Panahan

Riau Ega Agatha (Individu Putra, Beregu Putra, Beregu Campuran), Arif Dwi Pangestu (Beregu Putra), Alviyanto Prastiyadi (Beregu Putra), dan Diananda Choirunisa (Individu Putri, Beregu Campuran)

Jumat, 23 Juli 2021

07.00 WIB - Penentuan Peringkat Individual Putri

11.00 WIB - Penentuan Peringkat Individual Putra

Sabtu, 24 Juli 2021

07.30 WIB - 16 besar Beregu Campuran

12.15 WIB - Perempat Final Beregu Campuran

13.31 WIB - Semifinal Beregu Campuran

14.25 WIB - Perebutan Medali Perunggu Beregu Campuran

14.45 WIB - Final Beregu Campuran

Renang

Aflah Fadlan Prawira (Gaya Bebas 400 m Putra, Gaya Bebas 1.500 m Putra), dan Azzahra Permatahani (Medley Individu 400 m Putri)

Sabtu, 24 Juli 2021

17.48 WIB - Heat Gaya Bebas 400m Putra

18.30 WIB - Heat Medley Individu 400m Putri

Minggu, 25 Juli 2021

08.52 WIB - Final Gaya Bebas 400m Putra

09.12 WIB - Final Medley Individu 400m Putri

Selancar

Rio Waida (Shortboard Putra)

Minggu, 25 Juli 2021

05.00 WIB - Babak 1 Shortboard Putra

11.40 WIB - Babak 2 Shortboard Putra

IndonesiaOlimpiadeOlimpiade 2020Olimpiade Tokyo 2020Jadwal Olimpiade Tokyo 2020

Berita Terkini