x

Claresta Taufan Jajal Olahraga Sepatu Roda, Netizen: Definisi Multitalenta

Kamis, 11 November 2021 16:45 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Prio Hari Kristanto
Karateka cantik yang merambah ke dunia hiburan tanah air, Claresta Taufan, kembali menekuni hobi baru bermain sepatu roda hingga bikin kagum netizen.

INDOSPORT.COM – Karateka cantik yang merambah ke dunia hiburan tanah air, Claresta Taufan Kusumarina, kembali menekuni hobi baru bermain sepatu roda hingga bikin kagum netizen.

Seperti diketahui, perempuan bernama lengkap Claresta Taufan Kusumarina tersebut adalah seorang karateka sejak masih sekolah dasar.

Sebagai penyandang sabuk hitam, dia telah menyabet beragam gelar membanggakan, seperti saat dia menjadi juara pertama di Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional 2015.

Perempuan 24 tahun itu juga pernah menjadi bagian dari skuat Tim Karate Banten untuk gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) 2015.

Namun di balik berbagai prestasinya, Claresta Taufan diketahui juga pernah mengalami hal yang kurang menyenangkan selama menekuni karate.

Baca Juga
Baca Juga

Pada tahun 2015 lalu, perempuan yang memiliki senyum manis ini mengalami cedera retak hidung yang mengharuskannya menjalani operasi.

Kemudian beberapa tahun lalu, akhirnya dia mulai melebarkan sayapnya ke layar televisi dengan menjadi presenter olahraga.

Karier di dunia hiburan itu pun terus ditekuninya seperti berhasil menjadi host acara peluang, hingga merambah ke dunia sinetron, web series, hingga film.

Baca Juga
Baca Juga

Teranyar, perempuan  kelahiran Jakarta tersebut juga tampak menjajal hobi baru berolahraga sepatu roda. Dia mengunggah rutinitasnya itu di instagram @clarestataufan pada Senin (08/11/21).

Dari empat foto yang diunggah, Claresta Taufan tersenyum manis ketika melakukan olahraga sepatu roda di sebuah jalan. Dia terlihat sporty dengan balutan kaos warna oranye yang dipadu celana pendek biru dan topi warna cream.

Atas unggahannya, sontak saja para penggemar dibuat terpukau dengan hobi baru Claresta Taufan bersepatu roda. Tak sedikit yang mengomentari bahwa Claresta Taufan adalah perempuan multitalenta yang sesungguhnya.

“Semua hobby dan olahraga dicoba…luar biasa,” komentar @jendradwiputra

“Definisi multitalenta, panutan,” komentar @handayani

 “Hobi baru (sepatu roda),” komentar yanuarrizkinugroho19

“Gemessssss amat,” komentar @turissendaljepit

“Assikkk mbak, ceria selalu,” komentar @ochit.perkasa


1. Sepatu Roda adalah Olahraga Menyenangkan

Manfaat olahraga sepatu roda yang digeluti artis sekaligus karateka Claresta Taufan Kusumarina.

Menurut American Heart Association (AHS), sepatu roda merupakan termasuk jenis olahraga aerobik yang baik untuk menyehatkan jantung.

Melakukan olahraga sepatu roda seperti yang dilakukan artis Claresta Taufan  bisa meningkatkan detak jantung menjadi 140-160 detak per menit.

Selain itu bisa meningkatkan keseimbangan tubuh, meningkatkan kekuatan otot kaki, membentuk otot tubuh, membakar kalori, mencegah diabetes, hingga meningkatkan kesehatan mental.

 

KarateSepatu RodaArtis IndonesiaArtisBerita TransferSportainmentClaresta Taufan KusumarinaBerita Sportainment

Berita Terkini