x

3 Ratu Es Cantik Korea Selatan, Ada yang Banting Setir Jadi Dukun

Sabtu, 12 Februari 2022 23:11 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Yuna Kim, atlet cantik figure skating Korea Selatan. Foto: BorjaB.Hojas/COOLMedia/NurPhoto via Getty Images.

INDOSPORT.COM - Korea Selatan terkenal dengan ice skating yang sempat membesarkan nama si cantik Yuna Kim.

Seperti diketahui, Yuna Kim merupakan figure skating cantik yang kerap disanjung karena prestasi, penampilan, serta keanggunannya di ring es. Sejumlah gelar bergengsi pun sudah pernah ia raih sepanjang kariernya.

Dua yang paling prestisius tentu medali emas di Olimpiade Vancouver 2010 dan Sochi 2014. Tentu saja, ia jadi kebanggaan Korea Selatan yang juga disukai publik dunia.

Menjadi yang terbaik dan meraih emas di Vancouver 2010, ekspektasi terhadap seorang Yuna Kim pun berlipat ganda saat berlaga di Olimpiade Musim Dingin selanjutnya, yakni Sochi 2014 di Rusia.

Baca Juga
Baca Juga

Pada gelaran Olimpiade inilah, banyak orang ‘pasang badan’ untuk membela Yuna yang hanya meraih peringkat kedua. Sementara itu, medali emas jatuh ke tangan skater Rusia, Adelina Sotnikova, yang menuai kontroversi.

Meski begitu, keputusan juri sudah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. Yuna Kim tetap berstatus peraih medali perak di Sochi 2014.

Menjadi ikon figure skating Korea Selatan, ia pun turut berpartisipasi sebagai salah satu pengisi acara saat olimpiade musim dingin digelar di Pyeongchang.

Baca Juga
Baca Juga

Sayangnya saat itu ia hanya bertindak sebagai perwakilan tuan rumah dan tidak lagi berpartisipasi dalam pertandingan.

Selain Yuna Kim, Korea Selatan diketahui memiliki sederet atlet yang sangat lihat meluncur di rink es. Sektor ice skating mereka terbilang cukup populer, bahkan ada drama yang sampai mengangkat salah satu olahraga ini.

Adalah Triple, drakor yang berkisah tentang speed skating dan rilis pada tahun 2009. Kemudian, ada juga acara Kim Yuna's Kiss & Cry, sebuah reality show/kompetisi figure skating Korea Selatan yang tayang pada 2011.


1. Dua Lainnya

Kim Yuna saat masih jadi atlet ice skating (Photo by BorjaB.Hojas/COOLMedia/NurPhoto via Getty Images)

Yuna Kim hanya salah satu contoh bagaimana ice skating merupakan aktivitas populer yang disukai orang-orang.

Bahkan, tidak sedikit anak perempuan yang bermimpi seperti dirinya, hingga mengambil kelas khusus dan berlatih sejak dini demi cita-cita menjadi figure skater.

Nah, selain Yuna Kim, berikut tiga ice skater yang juga jadi kebanggaan Korea Selatan, bahkan ada yang kemudian alih profesi sebagai dukun.

Choi Won-hee

Langsung saja yang pertama dibahas adalah atlet yang banting setir jadi shaman alias dukun, Choi Won-hee. Sebelumnya, sama seperti Yuna Kim, ia juga seorang figure skater.

Kisahnya ini terungkap salah satunya lewat acara bertajuk Ask Us Anything Fortune Teller. Sosok yang berpotensi jadi penerus Yuna Kim ini mengaku harus mengubur mimpinya di dunia figure skating karena panggilan batin.

“Saya melawan panggilan jadi shaman untuk waktu yang lama, setelah roh nenek saya masuk ke tubuh ini dan berbicara memakai mulut saya,” ucapnya seperti dikutip dari laman Koreaboo.

Bukan hanya itu. Ia juga punya kemampuan melihat hantu, yang beberapa kali kerap mengganggu aktivitasnya sebagai figure skater.

“Ketika saya mulai melompat, saya tidak melihat apa-apa, namun setengahnya saya kemudian melihat hantu. Suatu hari saya terjatuh saat melompat karena melihat hantu,” kisahnya.

“Waktu itu saya melihat sosok laki-laki, perempuan, dan bayi. Bahkan ketika latihan, saya melihat ada hantu ibu dan anak duduk di atas atap gymnasium,” tambahnya.

Park Seung-hi

Seorang speed skater yang sudah langganan menang di berbagai kejuaraan dunia. Orang-orang mungkin akan melongo jika melihat daftar prestasinya yang seabrek, termasuk lima medali olimpiade musim dingin.

Wanita yang kini berusia 29 tahun ini tercatat sebagi peraih medali emas Olimpiade Sochi 2014 untuk kategori 1000m dan 3000m relay putri.

Masih di Sochi 2014, ia juga menggondol medali perunggu di kategori kategori 500m putri, kemudian 1000m dan 1500m putri di Olimpiade Vancouver 2010.

Korea SelatanKim YunaSpeedskatingIce SkatingBerita Olahraga

Berita Terkini