Profil Nyoman Paul Aro, Wonderkid Indonesia yang Alih Profesi di Indonesian Idol

INDOSPORT.COM – Simak profil Nyoman Paul Aro, wonderkid Indonesia yang memilih untuk mengikuti ajang Indonesian Idol.
Nama wonderkid Indonesia, Nyoman Paul Aro, sedang menjadi perbincangan hangat seluruh masyarakat Indonesia.
Nyoman Paul Aro merupakan pria kelahiran Jakarta pada 23 Juni 2001. Sebelum menggeluti kompetisi Indonesian Idol 2023, dirinya adalah seorang pemain sepak bola.
Pria yang memiliki nama lengkap I Nyoman Paul Fernando Aro tersebut memulai karier sepak bola dengan klub Swedia, Skovde AIK U-19.
Setelah itu, Paul Aro ditunjuk menjadi salah satu pemain yang diberi kesempatan untuk masuk ke skuat Skovde AIK Senior.
Belum genap setahun bermain dengan Skovde AIK Senior, pria berdarah Bali tersebut dipinjamkan ke Barito Putera hingga April 2021 lalu.
Kontraknya bersama dengan Skovde AIK berakhir tepat pada 2 April 2021. Namun, klub asal Swedia tersebut tidak memperpanjang kontraknya. Sehingga Nyoman Paul Aro bersatatus bebas transfer.
Tidak kunjung mendapatkan klub baru, Kalteng Putra menjadi pelabuhan selanjutnya bagi Nyoman Paul Aro selama setengah musim.
Sebelum akhirnya, pria yang saat ini berusia 21 tahun tersebut bergabung dengan klub divisi 2 Liga Indonesia, PSDS Deli.
Baru-baru ini, Nyoman Paul Aro tertangkap basah alih profesi mengikuti kompetisi di bidang tarik suara, yakni Indonesian Idol 2023.
1. Paul Aro Ikut Indonesian Idol
Meski namanya tidak begitu dikenal oleh sebagian besar masyarakat Indonesia, Nyoman Paul Aro sempat membuat geger publik ketika bergabung dengan Skovde AIK.
Pada saat itu, Paul Aro memutuskan terbang ke Swedia untuk mengikuti jejak sang ayah. Hal ini dilakukan untuk mengembangkan bakat dalam bermain sepak bola.
Keputusan itu dibuat olehnya, lantaran tidak ada sekolah sepak bola yang bisa menunjang kariernya menjadi pemain profesional.
Padahal pria kelahiran Jakarta tersebut memiliki hobi bermain sepak bola sejak kecil. Dirinya juga mempunyai postur yang cukup mendukung dengan tinggi 1,76 meter.
Kendati demikian, saat ini Nyoman Paul Aro justru tidak bisa melanjutkan karier sepak bola profesionalnya di luar negeri.
Sekembalinya di Indonesia, dirinya juga dilaporkan jarang mendapat menit bermain yang cukup bersama dengan klub yang dibelanya, terakhir PSDS Deli.
Maka dari itu, Paul Aro memutuskan untuk mencari peruntungan di bidang tarik suara, dengan mengikuti ajang Indonesian Idol 2023.
Kali ini hasilnya cukup memuaskan. Pasalnya, Nyoman Paul Aro mendapatkan tiga ‘yes’ dari Dikta, David Bayu, dan Bunga Citra Lestari. Serta, satu ‘no’ dari Anang Hemansyah.
Dengan hasil positef tersebut, Nyoman Paul Aro mengaku ingin fokus untuk menekuni bidang tarik suara, khususnya dalam kompetisi Indonesian Idol 2023.
“Dorongan ibu dan saya itu senang nyanyi, adem, terapi diri sendiri. Ibu pengen saya coba di Idol, Paul fokus ke depan saja. Kalau sekarang di Idol ya fokus di Idol,” ujar Nyoman Paul Aro dikutip dari Youtube Indonesian Idol.