Jadwal Tim Indonesia di SEA Games 2023 Hari Ini: Upaya Tambah Medali Emas
INDOSPORT.COM - Jadwal tim Indonesia di SEA Games 2023, Sabtu (13/5/23), terdapat semifinal cabang olahraga (cabor) sepak bola hingga 16 besar bulutangkis.
Pada cabor sepak bola, timnas Indonesia mampu mencatatkan dirinya di babak semifinal, usai finis di tempat teratas klasemen grup A SEA Games 2023.
Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam pada semifinal SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pada hari ini pukul 16.00 WIB.
Vietnam sendiri merupakan tim yang menjadi runner-up grup B. Meskipun mereka mengumpulkan poin yang sama dengan Thailand, tetapi The Golden star kalah selisih gol.
Tentunya, pertandingan antara timnas Indonesia melawan Vietnam akan sangat menentukan langkah untuk menembus final.
Selain itu, tim Indonesia masih berpeluang untuk menambah medali emas melalui cabor bulutangkis, apabila beberapa wakilnya yang akan berlaga pada hari ini mampu menang.
Beberapa wakil Indonesia di cabang olahraga bulutangkis yang akan bermain pada hari ini adalah Christian Adinata, Ester Nurumi Wardoyo, dan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.
Hal tersebut sangat penting, mengingat tim Indonesia masih membutuhkan tambahan pundi-pundi emas untuk menjaga asa menjadi juara SEA Games 2023.
Saat ini, tim Indonesia masih berada di posisi ke-4 perolehan medali pada klasemen SEA Games 2023, dengan torehan 51 emas, 43 perak, dan 61 perunggu.
Tak hanya itu, masih banyak atlet dari tim Indonesia yang akan berlaga di SEA Games 2023 pada hari ini. Oleh sebab itu, simak jadwal lengkapnya berikut ini.
1. Jadwal Tim Indonesia di SEA Games 2023
Voli Pantai
08:00 Gilang/Danangsyah vs Malaysia (Putra)
08:00 putra M Asyifa/Bintang vs Malaysia (Putra)
14:40 Eka/Nur Atika vs Singapura (Putri)
14:40 Desi/Dhita vs Singapura (Putri)
Golf
08.30 Indonesia vs Malaysia (Perebutan Perunggu Beregu Putra)
08.50 Indonesia vs Thailand (Final Beregu Putri)
Kriket
08.50 WIB Indonesia vs Kamboja (Sixes Putra)
10.30 WIB Indonesia vs Thailand (50 Overs)
Tenis
09:00 Priska Madelyn Susanto vs Thailand (Final Tunggal Putri)
09:00 M Rifqi Fitriadi vs Thailand (Semifinal Tunggal Putra)
11:00 Beatrice Gumulya/Fitriana Sabrina vs Thailand (Semifinal Ganda Putri)
12:00 Nathan Anthony/Christopher Rungkat vs Filipina (Final Ganda Putra)
12:00 Jessy Rompies/Aldila Sutjiadi vs Thailand (Semifinal Ganda Putri)
15:00 Christopher Rungkat/Aldila Sutjiadi vs Thailand (Final Ganda Campuran)
Sepaktakraw dan Chinlone
09:00 Indonesia vs Laos (Semifinal Ganda Putra)
Sepeda
09:00 Final Women Road Individual Mass Start
Perahu Tradisional
09:00 Indra Hidayat dkk (TBR 12 Crew U24 250m Putra)
10:30 Muh Burhan dkk (12 Crew U24 250m Campuran)
Billiard
10:00 Dendy Khristanto vs Laos (16 Besar Snooker Putra)
14:00 Gebby Putra vs Vietnam (16 Besar Snooker Putra)
Bulutangkis
11:00 Zachariah/Hediana vs Thailand (16 Besar Ganda Campuran)
11:40 Ester Nurumi vs Malaysia (16 Besar Tunggal Putri)
13:00 Christian Hadinata vs Thailand (16 Besar Tunggal Putra)
2. Jadwal Timnas Indonesia
Jetski
09.30 WIB (Runabout Stock)
11.10 WIB (Ski 1500 Stock)
13.30 WIB (Ski Lite)
14.10 WIB (Endurance Runabout)
Angkat Besi
12:00 M Husni (Final 55kg Putra)
14:00 Luluk Diana (Final 49kg Putri)
16:00 Eko Yuli (Final 61kg Putra)
Voli
12:00 Wilda Nurfadhilah dkk vs Vietnam (Semifinal Putri)
E-sport
13:30 Albert Nielsen dkk vs Singapura (MLBB Beregu Putra)
16:00 Sharfan Syahman dkk (PUBG Mobile Beregu Campuran)
16:00 Mobile Alan Raynold dkk (PUBG Beregu Campuran)
Tenis Meja
14:40 Rafanel Niman/Hafidh Annafi vs Vietnam (16 Besar Ganda Putra)
16:00 Novida Widarahman/Siti Aminah vs Thailand (16 Besar Ganda Putri)
Kickboxing
15:30 Saruke Paula vs Kamboja (Perempat Final Full Contact -48Kg Putri)
15:30 Fani Febriyanti vs Malaysia (Perempat Final Light Contact -48Kg Putri)
17:17 Alfiandi vs Laos (Perempat Final Full Contact -60Kg Putra)
18:00 Rahasia Steward vs Filipina (Perempat Final Low Kick -71Kg Putra)
19:00 Patissamallo Stendra vs Malaysia (Perempat Final K1 M -51 Kg)
Aquatics Polo Air
15:00 Indonesia vs Filipina (Putra)
Bola Basket
15:00 Dyah Lestari dkk vs Kamboja (Putri)
Tinju
16:00 Astri Udin vs Filipina (Final 57kg putra)
16:00 Mikhael Muskita vs Thailand (Final 54kg Putra)
Sepak Bola
19:00 Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam (Semifinal)