PSSI dan Federasi Futsal Indonesia (FFI) akhirnya menggelar pertemuan untuk membahas simpang siur kabar mundurnya Timnas Futsal Putra Indonesia dari ajang SEA Games 2017. PSSI dan FFI pun memastikan jika Timnas Futsal akan tetap berangkat ke SEA Games.
Kabar kepastian mundurnya Timnas Futsal dari pesta olahraga se-Asia Tenggara itu pun dibantah. Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, mengungkapkan isi rapat koordinasi pertama yang digelar PSSI dan FFI pasca isu mundur Timnas Futsal berhembus kencang dalam beberapa waktu terakhir.
Tisha, sapaan akrab Ratu Tisha, menegaskan jika PSSI dan FFI telah sepakat untuk tetap memberangkatkan Timnas Futsal ke SEA Games 2017.
“Rapat koordinasi pertama PSSI dan FFI baru saja selesai dilaksanakan. Kira-kira dua sampai tiga hari informasi yang telah diterima dan kendala yang ada akan diformulasikan. Pada dasarnya meeting ini intinya menjalankan arahan ketua umum supaya tim futsal putra tetap berangkat ke SEA Games,” ujar Ratu Tisha Destria.
Baca Juga: |
---|
“Sebetulnya hal-hal terkait masalah itu, komunikasi dan teknis di dalamnya ada area non teknis dan area teknis tapi tidak ada yang menyangkut secara teknis tim,” sambungnya.
“Untuk urusan Pendanaan ke SEA Games juga temasuk yang akan diputuskan jika nantinya kebersamaan PSSI dan FFI tentunya akan menjadi tanggung jawab kami,” tambah sekjen perempuan pertama PSSI tersebut.
Di sisi lain, Sekjen FFI, Edhi Prasetyo, menegaskan jika pihaknya tak pernah menyatakan timnas futsal putra Indonesia akan mundur dari SEa Games 2017. Edhie menyebut jika FFI akan berkomitmen dan tentunya bekerja sama dengan PSSI untuk memberikan dukungan penuh dan memastikan Timnas Futsal Indonesia akan berlaga di SEA Games.
“Persiapan tim nanti segera dimatangkan intinya polemik maju mundurnya futsal akan diselesaikan FFI dan PSSI karena ini kan masalah keanggotaan seperti tadi kata Bu Tisha kita menunggu dua tiga hari untuk memutuskan,” jelas Edhie.
“Belum ada statement mundur tidak ada pimpinan FFI dan PSSI bilang mundur ada penundaan kesiapan iya dan itu akan diselesaikan,” tutupnya.