SEA GAMES 2017

Indonesia Pimpin Perolehan Medali SEA Games 2017

Rabu, 16 Agustus 2017 22:47 WIB
Penulis: Panca Putra Pamungkas | Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
 Copyright:

Upacara pembukaan pesta olahraga se-Asia Tenggara, SEA Games 2017 memang baru akan berlangsung di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Sabtu (19/08/17) nanti, tapi beberapa cabang olahraga sudah memulai pertandingannya.

Indonesia untuk sementara memimpin daftar perolehan medali SEA Games 2017 yang diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia dengan raihan dua medali emas. 

Dua medali emas tersebut masing-masing dipersembahkan oleh Sri Ranti di nomor individual compound putri dan Prima Wisnu di nomor individual compound putra yang berlangsung di venue National Sports Complex, Rabu (16/08/17).

© Istimewa
Sti Ranti dan pelatih. Copyright: IstimewaSti Ranti, atlet dari cabor panahan yang menyumbang emas perdana untuk Indonesia sedang bersama sang pelatih.

Dari cabor panahan ini, kontingen Indonesia masih berpeluang untuk menambah pundi-pundi perolehan medali karena masih akan dipertandingkan hingga Selasa (22/08/17).

Posisi Indonesia dibuntuti Malaysia di posisi kedua dengan perolehan 3 medali (1 emas, 1 perak, dan 1 perunggu). Medali emas pertama bagi tuan rumah disumbangkan dari cabang olahraga sepaktakraw yang berlangsung di Titiwangsa Indoor Stadium.

Berikut perolehan medali SEA Games 2017:

© www.kualalumpur2017.com.my
Perolehan Medali Sementara SEA Games 2017 Copyright: www.kualalumpur2017.com.myPerolehan Medali Sementara SEA Games 2017
1