Penggawa Timnas Futsal Belanda, Said Bouzambou, memutuskan untuk bergabung dengan salah satu tim Futsal di Indonesia, yakni Permata Indah Manokwari. Said sendiri sudah bergabung dengan skuat Permata Indah Manokwari pada Selasa (06/03/18) kemarin.
Nama Said Bouzambou sudah tidak asing bagi para pencinta Futsal di Indonesia. Pasalnya, pada musim lalu Said pernah memperkuat Vamos Mataram berlaga di ajang AFC Futsal Club Championship 2018.
Said akan bergabung dengan skuat Permata Indah Manokwari untuk berlaga di putaran kedua Pro Futsal League (PFL) 2018. Pemain berusia 28 tahun itu mengungkapkan jika salah satu alasan terkuatnya bergabung dengan tim futsal di Indonesia adalah karena atmosfer pertandingan yang luar biasa.
"Insya Allah saya akan bermain di liga minggu ini. Saya suka petualangan, tantangan, serta kompetisi yang baru. Itulah mengapa saya tidak ragu untuk mengambil kesempatan ini," ujar Said Bouzambou seperti dikutip dari laman pzc.nl.
Lebih lanjut, Pemain berusia 28 tahun itu berhasrat untuk bisa mengangkat performa Permata Indah Manokwari di puratan kedua Pro Futsal League (PFL) 2018. Pengalaman dan kemampuan Said diharapkan bisa memberikan kontribusi positif untuk skuat Permata Indah Manokwari.
"Di Indonesia saya punya pengalaman yang bagus musim panas lalu. Saya sudah bilang sebelumnya, jika saya mendapat kesempatan lainnya, saya akan mengambilnya," tandasnya.
Sebelum bergabung dengan Permata Indah Manokwari, Said Bouzambou memperkuat Groene Ster Visslingen di liga futsal Belanda. Selama memperkuat Groene Ster Visslingen, Said berhasil menjadi pencetak gol terbanyak dengan mengoleksi 27 gol.