INDOSPORT.COM - Pemprov DKI melakukan banyak cara untuk mengenalkan Indonesia ke peserta Asian Games 2018. Salah satunya adalah, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, menyediakan tempat membaca di 20 titik selama Asian Games berlangsung.
Nantinya, buku-buku tersebut dapat dinikmati oleh berbagai kalangan usia. Pojok baca ini, terbagi menjadi beberapa tempat, seperti di wisma atlet, terdapat 10 pojok baca.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan DKI Wahyu Haryadi, mengatakan dirinya sudah berkoordinasi dengan INASGOC mengenai keberadaan pojok baca tersebut.
“Kami sudah melakukan koordinasi dengan Panitia Penyelenggara Asian Games 2018, mengenai keberadaan pojok baca tersebut. Kami juga berkoordinasi dengan pihak pengelola hotel,” kata Wahyu Haryadi dilansir dari Antara.
Wahyu menuturkan, ia menyediakan beberapa petugas di setiap pojok baca untuk membantu para pengunjung yang tertarik dengan pojok baca. Pemprov menyiadakan buku yang beragam, mulai dari buku olahraga, budaya dan pariwisata yang terbagi menjadi dua bahasa, yaitu bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.
“Porsinya, yaitu 60 persen buku berbahasa Indonesia dan 40 persen buku berbahasa Inggris. Kami berharap adanya pojok baca tersebut, para perserta Asian Games dapat lebih mengenal Indonesia,” tutupnya.
Penulis: Ridi F Khan
Ikuti terus berita seputar sepak bola dan olahraga lain serta serba-serbi Asian Games 2018 hanya di INDOSPORT