INDOSPORT.COM - Atlet dayung China perkasa dengan merebut tiga medali emas untuk kategori putra dan putri hari ini, Kamis (23/08/18). Perkasa di cabang olahraga dayung Asian Games 2018 yang berlangsung di Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, atlet China pun memiliki keinginan khusus.
Para atlet dayung putra dan putri China mengungkapkan jika mereka tak memiliki banyak waktu untuk menikmati keindahan Kota Palembang karena fokus ke pertandingan. Usai meraih medali emas mereka pun berencana untuk mencicipi makanan khas Palembang, yakni empek-empek.
"Kita belum punya waktu untuk mencicipi empek-empek, kita hanya makan makanan di dinning hall tapi tentu sehabis ini kita mau mencicipi makanan khas Palembang," ujar salah satu atlet China, Lin Xinyu.
Selain akan menikmati makanan khas Palembang, para atlet asal Negeri Tirai Bambu ini juga mengaku 'terkejut' dengan para volunteer Asian Games 2018 di Palembang.
Mereka mengaku terkesan dengan sikap para volunteer yang sangat ramah khas masyarakat Indonesia.
"Saya sangat berterima kasih pada para volunteer yang selalu membantu kami dengan senyuman dan mereka benar-benar ramah," ujar atlet dayung Men's Single Sculls China, Zhang Liang.
China memang mendominasi cabang olahraga dayung hari ini yang berlangsung di JSC, Palembang. sSementara Indonesia sukses merabut dua medali, yakni perunggu dan perak.
Ikuti Terus Berita Sport dan Asian Games 2018 hanya di INDOSPORT.