Ketika Kemeriahan Penutupan Asian Games Jakarta Pernah Terjadi di Tahun 1962

Minggu, 2 September 2018 18:09 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT
Logo Asian Games 1962. Copyright: © INDOSPORT
Logo Asian Games 1962.

INDOSPORT.COM - Indonesia tengah bersiap melaksanakan upacara penutupan pesta olahraga terbesar se-Asia, Asian Games 2018 yang dijadwalkan akan berlangsung pada, Minggu (02/09/18) malam WIB.

Dengan pembukaan mewah dan pertandingan yang mampu menarik minat para penonton selama penyelenggaraanya, membuat antusiasme warga akan Closing Ceremony atau Penutupan Asian Games 2018 nanti begitu tinggi.

Hal tersebut dapat dilihat dari data penjualan tiket yang dijual secara online di beberapa situs jual beli, dimana dari pantauan tim INDOSPORT, tiket tersebut telah ludes terjual sejak beberapa hari kemarin.

Sebagai tuan rumah Asian Games 2018, Indonesia tentu ingin memberikan kenangan yang berkesan bagi para tamunya. Terlebih para petinggi negara yang akan menghadiri acara tersebut.

Seperti diketahui sebelumnya, bahwa Indonesia pernah menjadi tuan rumah di ajang serupa pada tahun 1962 atau tepatnya 56 tahun silam.

Tak kalah megah dari pembukaan Asian Games 2018, Closing Ceremony yang berlangsung hampir setengah abad silam tersebut ternyata memiliki kemegahan tersendiri pada masanya.

Penutupan Asian Games 1962 yang digelar di stadion Gelora Bung Karno, Jakarta itu, dimulai dengan iring-iringan marching band dan dikuti parade dari kontingen masing-masing negara.

Dan puncaknya, aksi penurunan bendera Asian Games yang kemudian diserahkan kepada pantia penyelanggara sebagai bukti telah usainya pagelaran pesta olahraga terbesar di Asia yang diadakan di Ibu Kota saat itu.

Terus Ikuti Berita Olahraga Asian Games 2018 Lainnya Hanya di INDOSPORT