x

Ditargetkan Juara Umum ASEAN Paragames, Kontingen Indonesia Bersiap di Solo

Rabu, 6 September 2017 00:07 WIB
Kontributor: Ghozi El Fitra | Editor: Rizky Pratama Putra
Indonesia menargetkan menjadi juara umum di ASEAN Paragames 2017.

Indonesia memasang target juara umum dalam gelaran ASEAN Paragames 2017 yang berlangsung di Malaysia akhir September mendatang. Target ini dinilai realistis mengingat potensi Indonesia cukup besar dalam olahraga para penyandang difabilitas tersebut.

Presiden National Paralympic Comitte (NPC) Indonesia, Senny Marbun, mengatakan kesempatan Indonesia untuk menjadi juara umum sangatlah besar. Ia sudah mengkalkulasikan pos-pos yang nantinya akan menyumbang medali dalam jumlah besar.

Sebelum bertolak ke Malaysia para atlet Paragames melakukan persiapan akhir di Solo.

Kalkulasi yang dilakukan itu juga sesuai dengan prestasi dan kondisi atlet yang ada pada saat ini. Dengan demikian, pihaknya yakin kalkulasi itu tidak akan meleset dan Indonesia bisa menjadi juara umum.

Baca Juga

Pengalaman menjadi runner up di ajang Asian paragames sebelumnya menjadi pelecut Semangat bagi para atlet yang akan bertanding. Tidak hanya itu saja kegagalan Kontingen Indonesia di ajang SEA Games beberapa waktu yang lalu juga menjadi pelecut semangat paralimpiade Indonesia untuk lebih berprestasi.

"Para atlet pastinya lebih termotivasi dan akan berusaha menjadi yang terbaik," ucap Senny.

Sejumlah atlet akan mengikuti ASEAN Paragames 2017 di Malaysia.

Dalam gelaran ASEAN Paragames tahun ini Kontingen Indonesia memberangkatkan total 250 orang, termasuk atlet, ofisial, dan tim pelatih. Sebelum diberangkatkan mereka terlebih dahulu melakukan pemusatan latihan selama beberapa bulan di kota Solo, Jawa Tengah.

ASEAN Paragames 2017

Berita Terkini