x

Film yang Dibintangi Mantan Putri Indonesia Ini Ajak Cintai Tanah Air Lewat Hiking

Kamis, 26 Oktober 2017 10:51 WIB
Penulis: Eronika Dwi Pinara | Editor: Galih Prasetyo

Menyampaikan penemuan dan pembelajaran dari sebuah perjalanan kepada masyarakat, AKSA 7 hadirkan kisah nyata petualangan 7 pendaki dengan 7 kamera ke 7 puncak gunung tertinggi di Indonesia dalam film dokomenter panjang, Negeri Dongeng.

Lahir dari semangat gotong royong hingga akhirnya film ini diputar, Negeri Dongeng menjadi nafas baru bagi perfilman Indonesia. “Kita ingin memberikan satu warna baru, dan ingin menjadikan film ini sebagai media untuk memberikan pengaruh yang positif,” ungkap Teguh Rahmadi salah satu ekspeditor sekaligus cinematographer, di Pavilliun 28, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (25/10/17).

Nadine Chandrawinata saat menjawab pertanyaan sejumlah awak media.

Selain ke-7 orang pendaki, film Negeri Dongeng ini juga menghadirkan 6 ekspeditor tamu, di antaranya hadir wajah-wajah yang tidak asing di layar kaca Indonesia, seperti Nadine Chandrawinata, Medina Kamil, serta Darius Sinathrya.
Nadine Chandrawinata yang memang dikenal hobi traveling mengaku mendapat moto hidup dari film Negeri Dongeng ini.

“Di sini aku bukan menaklukan gunung tapi aku menaklukan diri sendiri karena itu yang lebih mahal dan penting, hal itu yang aku dapat saat pendakian dan itu jadi moto hidupku,” ungkap Putri Indonesia 2005.

Film Negeri Dongeng sendiri rencananya akan tayang serentak di 7 layar bioskop Indonesia, Kamis (26/10/2017). Meski hanya mendapat 7 layar bioskop, film Negeri Dongeng ini telah melakukan special screening mulai 17 Agustus kemarin di sejumlah bioskop ternama.  Dari seluruh kota yang sudah mengapresiasikan dengan menonton, film Negeri Dongeng berhasil mencapai 8.554 penonton yang datang dari gerakan individu atau Volunteer Negeri Dongeng dengan melakukan nobar gotong royong.

“Sebulan sebelum release karena banyaknya permintaan dari daerah untuk film Negeri Dongeng diputar, ada beberapa kota yang membentuk sebuah tim volunteer yang kemudian mengajak dan memboking satu bioskop untuk menonton film Negeri Dongeng ini,” ungkap Produser film Negeri Dongeng, Chandra Sembiring.

Negeri Dongeng sendiri menceritakan sebuah perjalanan panjang dan membuat mereka (ekspeditor) mengupas cerita pada setiap tempat yang disinggahi. Beragam emosi berkecamuk dalam perjalanan. Pertemuan dengan orang-orang baru selama penjelajahan darat, laut, dan udara. Setiap potongan kisahnya akan memperlihatkan betapa Indonesia begitu kaya dan luas untuk dijelajahi bersama-sama. Di akhir perjalanan itu, kita akan menemukan arti sebuah perjalanan. 

Nadine Chandrawinata

Berita Terkini