Asosiasi Futsal Bekasi Cari Bakat Muda Potensial
Asosiasi Futsal Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menggelar liga futsal yang bertujuan untuk mencari atlet muda berbakat dan berprestasi. Kegiatan yang berlangsung sejak Sabtu (13/01/2018) hingga April 2018 berlangsung di GOR Grand Wisata, Kecamatan Tambun Selatan.
Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten Bekasi, Robi Murdani menyatakan bahwa liga akan dibagi menjadi empat kategori berdasarkan tingkatannya dengan total 48 tim, diantaranya kategori umum (Liga Nusantara) berjumlah 12 tim, U-20 diikuti sebanyak 14 tim.
Sedangkan kategori Divisi Utama Pelajar berjumlah 12 tim, dan Divisi Satu Pelajar diikuti sebanyak 10 tim.
Robi menjelaskan, adanya pertandingan futsal ini juga untuk mengkoordinasikan atau mendata tim yang masih mampu bertahan di daerah setempat, serta untuk mengukur kecepatan, ketepatan dan adu strategi permainan.
"Tetapi pada intinya dengan adanya liga futsal ini dapat dilihat sisi permainan dan ketahanan fisik pemain,” ucap dia.
Ia menambahkan, kegiatan itu juga untuk memunculkan bibit berbakat dari Kabupaten Bekasi untuk kemudian bisa dibina menuju kancah nasional hingga internasional.
"Ini karena ada banyak atlet muda berbakat dan berprestasi di daerah tetapi sekarang mulai sulit didapat. Gelaran ini diharapkan dapat menjadi salah satu cara terbaik menjaring atlet-atlet muda itu," katanya.