Catat Sejarah di Piala Asia dengan Kemenangan, Ini Kunci Sukses Timnas Futsal Wanita
Timnas futsal wanita Indonesia memetik kemenangan perdana di Grup A Piala Asia Futsal Wanita 2018 di Stadion Indoor Huamark, Bangkok, Rabu (02/05/18). Citra Adisti dan kawan-kawan sukses mengalahkan Hongkong dengan skor 2-0.
Dua gol kemenangan Indonesia dicetak oleh Febriana dan Fitri Rosdiana di babak kedua. Hal itu cukup diapresiasi, mengingat anak asuh Kensuke Takahashi sempat tertekan di babak pertama.
- Timnas Futsal Wanita Indonesia Hajar Hongkong di Piala Asia 2018
- Dipukul Telak Malaysia, Timnas Futsal Indonesia Justru Dapat Manfaat
- Kalah dari Dekings Bogor, Dumai Susul APK Terdegradasi
- Lakoni Persahabatan, Timnas Putri Indonesia Digasak Malaysia 1-4
- Terpukau Supoter Indonesia, Pelatih Timnas Futsal: Mereka Kalahkan Jepang
1. Kunci Kemenangan
Karenanya, usai laga, Kensuke Takahashi kemudian membeberkan kunci sukses kebangkitan Timnas futsal wanita Indonesia. Pelatih asal Jepang itu mengatakan jika keberhasilan mereka tidak lepas dari mematikan pergerakan pemain Hongkong, Cheung Wai Ki.
"Ya kami menyiapkan tim ini selama dua minggu dan dalam laga ini kami berinisiatif mematikan pemain nomor 7. Karena mereka dengan postur yang yang tinggi bisa membahayakan," ucap Kensuke.
2. Cukup Puas
"Dan yang bisa dilihat saya cukup puas dengan performa anak-anak," imbuhnya.
Kemenangan 2-0 atas Hongkong hari ini juga menjadi sejarah baru. Pasalnya tahun ini merupakan kesempatan pertama bagi Timnas futsal wanita Indonesia untuk tampil di Piala Asia. Hasil positif di laga perdana ini patut diapresiasi banyak pihak.
3. Jadwal Berikutnya
Setelah melewati laga perdana, Indonesia akan ditantang Thailand pada 4 Mei mendatang, Selanjutnya di laga terakhir Grup A, tim Merah Putih akan berhadapan dengan Macau pada 6 Mei nanti.