Tak Ada Korea Selatan dan Utara di Asian Games 2018
Korea Selatan dan Korea Utara telah mencapai kesepakatan berupa penyatuan kedua negara di ajang Asian Games 2018. Nantinya, kedua negara ini akan bernaung di bawah satu bendera dan para atlet akan bergabung menjadi satu tim.
Kabar tersebut sebagaimana yang dilaporkan Reuters, usai rapat kedua Korea pada Senin (18/06/18) silam.
1. Bersatu di Bawah Bendera Korea
Para atlet dari kedua negara akan berparade bersama di bawah bendera persatuan semenanjung dengan nama negara "Korea", selama upacara pembukaan dan penutupan Asian Games.
Langkah ini sudah pernah dilakukan sebelumnya saat Olimpiade Musim Dingin di Korea Selatan, Februari silam. Kedua Korea juga sepakat untuk kembali bersatu selama kompetisi multi-event internasional berikutnya, seperti kompetisi menembak pada Agustus nanti.
2. Upaya Perdamaian
Kedua Korea juga setuju untuk mengadakan seri pertandingan basket di Ibu Kota Korea Utara, Pyongyang, pada 3-6 Juli mendatang. Ini menandai peringatan persatuan inter-Korea pada 4 Juli 1972 lalu/
Kesepakatan ini muncul setelah rangkaian diskusi dan upaya untuk mempromosikan rekonsiliasi, termasuk menyelenggarakan reuni para keluarga yang terpisah sejak Perang Korea.
"Kami berbagi pandangan bahwa olahraga memulai pendekatan kembali dan kerja sama inter-Korea," tutur Jeon Choong-ryul, Sekjen Komite Olahraga dan Olimpiade Korea, dikutip dari Reuters.
3. Asian Games 2018
Asian Games edisi kali ini akan berlangsung 18 Agustus hingga 2 September mendatang di Jakarta dan Palembang. Namun INASGOC sendiri mengaku belum menerima rencana resmi penyatuan kedua Korea ini untuk defile, sebagaimana dilaporkan Antara pada Kamis (21/06/18) kemarin.
Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018 hari ini, Minggu (24/06/18):
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA